Usman Ketua DPRD Sidoarjo : Kerjasama Parkir Harus Optimal Menambah PAD

- Redaksi

Kamis, 27 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

H Usman Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo (Dok foto for Rino)

H Usman Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo (Dok foto for Rino)

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Ketua DPRD Sidoarjo H Usman parkir berlanganan di harap menambah APBD Daerah Kabupaten Sidoarjo, untuk itu, Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sidoarjo merekomendasikan agar proses kerjasama penyelenggaraan layanan perparkiran, khususnya tepi jalan umum dan tempat khusus, dengan PT Indonesia Sarana Service (ISS).

Dalam laporannya terhadap Raperda Sidoarjo tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2022 yang disampaikan dalam forum rapat paripurna dewan pada Senin (3/7) Banggar menekankan kembali rekomendasi BPK Jatim, juga hasil rapat mediasi yang digagas DPRD serta Kejari Sidoarjo beserta Kementerian Dalam Negeri terkait hal ini.

Yakni meminta Dishub Sidoarjo melakukan musyawarah dengan PT ISS untuk mencapai kesepakatan bersama. Terutama terkait lokasi parkir yang dikerjasamakan serta besaran pendapatan yang menjadi hak pemkab Sidoarjo pada tahun anggaran 2022 lalu.

Baca Juga  Paskibraka Bojonegoro Sebanyak 72 Anggota Dikukuhkan

Dengan adanya kesepakatan baru itu, PT ISS diminta segera setor ke kas daerah sesuai dengan nomenklatur keuangan sebagaimana diatur dalam permendagri No 90/2019 tentang klasifikasi, kodefikasi dan nomenklatur perencanaan pembangunan daerah.

Bukan hanya itu, Banggar DPRD Sidoarjo yang dipimpin sendiri oleh Ketua Dewan H Usman meminta pada BPK RI untuk melakukan audit khusus terhadap titik-titik parkir yang selama ini dikelola pihak-pihak tertentu diluar PT ISS.

Hasil audit itulah yang nantikan akan menjadi rujukan bagi Aparat Penegak Hukum (APH) untuk melakukan tindakan tegas jika memang ditemukan potensi kerugian negara dari hasil pungutan parkir yang tidak dilaporkan dengan baik.

Baca Juga  Memperingati Hari Bhayangkara ke-77, Polresta Sidoarjo Gelar Kerjurnas Karate Shindoka

“Hal ini sekaligus bertujuan untuk menindaklanjuti kemungkinan terjadinya pungli yang dilakukan oknum-oknum di internal Pemkab Sidoarjo terhadap pengelolaan parkir dan retribusinya selama ini,” ucap juru bicara Banggar DPRD Sidoarjo, M. Rojik.

Sementara itu, anggota Banggar DPRD Sidoarjo lainnya, HM. Nizar yang ditemui terpisah mengatakan sudah seharusnya APH dilibatkan secara aktif dalam kerjasama pengelolaan parkir tepi jalan umum dan tempat khusus ini. “Setidaknya ini akan menjadi bukti nyata adanya sinergitas yang baik antara Pemkab Sidoarjo dengan unsur Forkopimda lainnya,” ujar legislator yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar itu.

Menurutnya, dengan adanya pelibatan APH maka upaya Pemkab dan DPRD Sidoarjo untuk menata ulang pengelolaan parkir di kota delta demi memberikan layanan yang prima pada masyarakat sekaligus menuai pendapatan untuk membiayai program-program pembangunan daerah bisa terwujud.

Baca Juga  Khofifah Hadiri Perayaan HUT SPSI dan Gasper di Sidoarjo

Disisi lain, Direktur Operasional PT ISS, Dian Sutjipto yang dihubungi melalui ponselnya, Selasa (4/7) menyampaikan apresiasinya terhadap rekomendasi yang dikeluarkan Banggar DPRD Sidoarjo tersebut.

Menurutnya, langkah lembaga legislatif tersebut memperkuat rekomendasi dari BPK Jatim dan juga lembaga pelat merah lainnya untuk “mendamaikan” para pihak dalam kerjasama penyelenggaraan layanan perparkiran ini.

“Ia yakin rekomendasi tersebut bertujuan agar tidak menyandera layanan publik sekaligus menjaga amannya potensi pendapatan daerah selama proses kerjasama antara pihaknya dengan Pemkab Sidoarjo berlangsung,” ucapnya.

Berita Terkait

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota
Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Buka Orientasi PPPK Angkatan 101-110
Cabup Nomor 1 Subandi, Merajut Silaturahmi dengan Kiai-Kiai Kampung di Sidoarjo

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:55 WIB

Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno

Jumat, 4 Oktober 2024 - 12:47 WIB

Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB