LUMAJANG, RadarBangsa.co.id – Penghuni Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) di Kelurahan Tompokersan, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, wajib berhati hati.
Pasalnya ular cobra yang sempat meneror pada bulan lalu, sekarang muncul kembali.
Menurut emak emak, salah satu penghuni rusunawa, Bu IM mengatakan, pada bulan yang lalu rusunawa sempat diteror puluhan ular cobra. Dan selasa kemarin serta hari ini Rabu pagi (2/11/2022) ular cobra muncul kembali.
“Kemarin ada 1, dan sekarang 1 lagi, ngeri mas,” katanya, sambil mengangkat bahunya.
Sementara itu, Sekertaris Dinas Pemukiman dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kabupaten Lumajang, Teguh Nugroho, dikonfirmasi Radarbangsa.co.id di ruang kerjanya, Rabu pagi (2/11) mengaku baru ini kali mengetahui adanya ular cobra yang berada di area rusunawa.
“Kalau sebelumnya saya cuman dengar, tapi kali ini saya tahu sendiri. Kita akan segera melakukan pembersihan,” katanya.
Menurutnya ular cobra tersebut dimungkinkan dari persawahan, karena area rusunawa memang berada di dekat persawahan, dan mungkin juga dari selokan itu. “Paling urgent nanti kita lakukan pembersihan”, jelasnya.
Sekedar untuk diketahui, di bulan sebelumnya, Rusunawa Lumajang juga sudah sempat diteror anak ular cobra. Kali ini, rupanya anak ular cobra muncul kembali meneror penghuni rusunawa Lumajang.