Kapolsek Tikung : Pengamanan Pengajian Nuzulul Qur’an di Masjid Asegaf Perum Griya Permata Insani Lamongan Aman

- Redaksi

Senin, 1 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Kapolsek Tikung Iptu Tulus Haryanto,.SE,.MH, melalui Kanit Reskrim Polsek Tikung Iptu Sono, SH, memberikan pernyataan terkait pengamanan acara pengajian dalam rangka peringatan Nuzulul Qur’an  bulan Ramadhan 1445H, di Masjid Asegaf Perum Griya Permata Insani (GPI) Desa Takeranklating, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan, pada hari Minggu, (31/03/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh sekitar 100 orang jamaah serta turut dihadiri oleh Drs. KH. Abdul Rouf, Mag, Wakil Bupati (Wabup) Lamongan.

Iptu Sono mengatakan bahwa petugas kepolisian telah melakukan pengamanan secara ketat sejak acara dimulai pada pukul 20.00 WIB hingga selesai sekitar pukul 23.00 WIB. Mereka telah memastikan bahwa situasi di sekitar lokasi acara aman dan terkendali.

“Kami telah menempatkan personel di sekitar Masjid untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung. Tidak ada laporan kejadian yang signifikan selama pengamanan berlangsung,” ujar Iptu Sono.

Ia juga menekankan pentingnya kerjasama antara kepolisian, panitia acara, dan masyarakat dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan kegiatan keagamaan seperti ini.
“Kami berterima kasih atas kerjasama semua pihak yang telah membantu dalam menjaga ketertiban dan keamanan acara ini,” tambahnya.

Pihak kepolisian juga memastikan bahwa setiap laporan atau aduan yang diterima akan segera ditindaklanjuti sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku. “Selain itu, mereka juga siap memberikan perlindungan dan pengawalan bagi kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya di wilayah hukum Polsek Tikung,”tandasnya.

Dengan berlangsungnya acara pengajian Nuzulul Qur’an ini dengan aman, diharapkan masyarakat Lamongan dapat merasakan suasana yang damai dan penuh berkah. “Keamanan yang terjaga akan menciptakan rasa nyaman bagi seluruh jamaah, mendorong semangat untuk lebih aktif dalam menjalankan ibadah dan kegiatan keagamaan,”samabunya lagi.

“Dengan demikian, diharapkan tercipta lingkungan yang harmonis dan mendukung bagi praktik keagamaan, memperkuat hubungan antarwarga, serta menumbuhkan kesadaran spiritual yang lebih dalam dalam kehidupan sehari-hari,”pungkasnya.

Berita Terkait

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan
1.298 Personel Polri Digeser ke TPS di Sidoarjo untuk Amankan Pilkada Serentak 2024
Polsek Tikung Polres Lamongan Gelar Apel Penertiban APK Serentak di Kecamatan Tikung
Polsek Tikung Polres Lamongan Laksanakan Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pilgub dan Pilbup 2024
Kasi Humas Polresta Sidoarjo Berikan Kuliah Umum Kehumasan Pilkada
Penertiban Reklame Non-APK di Kecamatan Tikung, Ini Kata Kapolsek Tikung Polres Lamongan
Polres Lamongan Gelar Polsanak, Edukasi Lalu Lintas
Sinergitas Polsek Tikung Polres Lamongan dan Koramil Tanam Pohon

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 05:24 WIB

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Senin, 25 November 2024 - 10:57 WIB

1.298 Personel Polri Digeser ke TPS di Sidoarjo untuk Amankan Pilkada Serentak 2024

Minggu, 24 November 2024 - 10:45 WIB

Polsek Tikung Polres Lamongan Gelar Apel Penertiban APK Serentak di Kecamatan Tikung

Sabtu, 23 November 2024 - 13:29 WIB

Polsek Tikung Polres Lamongan Laksanakan Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pilgub dan Pilbup 2024

Kamis, 21 November 2024 - 16:02 WIB

Kasi Humas Polresta Sidoarjo Berikan Kuliah Umum Kehumasan Pilkada

Berita Terbaru

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB