CIANJUR, RadarBangsa.co.id – Dalam suasana penuh kebersamaan dan keikhlasan, keluarga besar kecamatan Sindangbarang, kabupaten Cianjur, provinsi Jawa Barat, telah melaksanakan acara halal bi halal. Acara yang dihadiri oleh forkopimcam, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kepala desa, tokoh alim ulama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi di antara seluruh elemen masyarakat.
Tak hanya sebagai ajang mempererat hubungan kekeluargaan, acara halal bi halal ini juga menjadi kesempatan bagi Camat Sindangbarang, Handika Firdaus, SE, MH, untuk memperkenalkan dirinya kepada masyarakat Sindangbarang. Handika Firdaus menggantikan posisi sebelumnya yang dipegang oleh Judi Adi Nugroho, SE, setelah mutasi yang dilakukan oleh Bupati Cianjur, H. Herman Suherman, ST, MAP, yang kini menjabat sebagai camat kecamatan Tanggeung sejak tanggal 21 Maret 2024.
“Dalam suasana kekeluargaan yang hangat ini, saya merasa sangat bersyukur dapat bertemu dan berkenalan dengan seluruh elemen masyarakat Sindangbarang. Saya berharap kita semua dapat bersama-sama menjaga keharmonisan dan kemajuan di wilayah kita,” ujar Handika Firdaus, SE, MH, selaku Camat Sindangbarang.
Sementara itu, dalam sambutannya, Kapolsek Sindangbarang, IPTU Dadang Rustandi, menyampaikan harapannya untuk terus mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di kecamatan Sindangbarang.
“Kami siap bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi kita semua,” ucapnya penuh semangat.
“Acara halal bi halal ini tidak hanya menjadi ajang pereratan tali silaturahmi, tetapi juga momentum penting untuk membangun kerjasama yang lebih erat antara berbagai pihak demi kemajuan dan kesejahteraan bersama,”sambungnya.