Khofifah Dorong Industri Kopi Jatim Perluas Pasar Ekspor dan Serap Hasil Petani, Apresiasi Fasilitas Sertifikasi SNI untuk UMKM

- Redaksi

Senin, 11 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Calon Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mengunjungi PT Aneka Coffee Industry di Kabupaten Sidoarjo pada Senin (11/11/2024), untuk menyapa para pekerja dan melihat langsung proses produksi kopi berkualitas ekspor yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut.

Industri ini menjadi salah satu unggulan di Jawa Timur, dengan 70 persen produknya dipasarkan ke luar negeri. Khofifah menegaskan pentingnya mendorong perkembangan industri ini, karena juga membantu menyerap hasil kopi petani lokal.

 

Khofifah Dorong Industri Kopi Jatim Perluas Pasar Ekspor dan Serap Hasil Petani, Apresiasi Fasilitas Sertifikasi SNI untuk UMKM

“Jawa Timur memiliki potensi besar dalam produksi kopi, baik arabika maupun robusta. Kami mendukung penuh pengembangan Aneka Coffee agar pasar ekspornya semakin luas,” ujar Khofifah.

Baca Juga  Koramil 0812/01 Kota Lamongan Gotong Royong Bersama Warga Bersihkan Sampah

“Dengan begitu, lebih banyak kopi dari petani kita yang dapat terserap oleh pasar,” tambahnya.

Jawa Timur dikenal memiliki berbagai daerah penghasil kopi berkualitas, seperti kawasan Selingkar Wilis dan Selingkar Ijen, termasuk Bondowoso, yang menghasilkan kopi dengan kualitas terbaik.

Khofifah Dorong Industri Kopi Jatim Perluas Pasar Ekspor dan Serap Hasil Petani, Apresiasi Fasilitas Sertifikasi SNI untuk UMKM

Selama kunjungan tersebut, Khofifah juga menyaksikan proses pembuatan kopi bubuk di pabrik Aneka Coffee. Ia mengapresiasi penggunaan teknologi canggih dalam proses roasting dan penggilingan kopi yang memungkinkan produk berkualitas tinggi. Namun, meskipun pabrik ini mengandalkan teknologi modern, ada pula proses manual yang tetap dipertahankan, sebagai upaya untuk membuka lapangan kerja baru di Jawa Timur.

Baca Juga  Pj Bupati Madiun : Warga Penerima Sertifikat Dikelola dengan Bijak

Khofifah menekankan pentingnya keberlanjutan investasi yang inklusif, di mana industri besar seperti Aneka Coffee tetap memberikan peluang bagi pelaku UMKM, terutama dalam hal akses uji laboratorium berstandar nasional.

“Uji laboratorium dengan standar SNI memang tidak murah dan sulit diakses. Saya sangat mengapresiasi langkah Aneka Coffee yang membuka kesempatan bagi pelaku UMKM kopi untuk melakukan sertifikasi produk mereka,” tegas Khofifah.

Baca Juga  H Firli Bahuri, Catatan Akhir Tahun KPK 'Menyongsong 2022'

 

Khofifah Dorong Industri Kopi Jatim Perluas Pasar Ekspor dan Serap Hasil Petani, Apresiasi Fasilitas Sertifikasi SNI untuk UMKM

Khofifah juga mencatat bahwa pasar kopi global sangat besar, dan sertifikasi SNI akan memberikan peluang bagi produk kopi lokal untuk lebih diterima di pasar internasional. “Kerja sama yang terjalin antara industri besar dan UMKM di Jawa Timur sangat konstruktif dan positif,” pungkasnya.

Di akhir kunjungan, Khofifah berharap industri kopi di Jawa Timur dapat terus berkembang. Industri ini, yang terbukti tahan menghadapi deflasi dan dampak pandemi, diyakini akan terus memberikan kontribusi positif bagi perekonomian daerah dan membuka lebih banyak peluang kerja.

Penulis : Nul

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Khofifah Sambangi PT Mustikatama Lumajang, Siap Genjot Ekspor Non-Migas Jatim
Khofifah Sambangi Pasar Baru Lumajang, Tegaskan Komitmen Lanjutkan Program Zakat Produktif untuk Usaha Mikro
Lonjakan Elektabilitas Khofifah – Emil Melonjak Signifikan Jelang Pilgub Jatim 2024
Pj Gubernur Jatim Adhy, Raih Penghargaan Kepala Daerah Peduli Penyiaran
Nakes Muda Jatim Deklarasi Dukung Khofifah – Emil, Bukti Nyata Perhatian Kesehatan
Pemprov Jatim Raih Penghargaan Lumbung Pangan Nasional
RSUD Sogaten Kota Madiun Rayakan HKN ke-60 dengan Semangat ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’
Khofifah Ajak Masyarakat Hidup Sehat di Hari Kesehatan Nasional 2024, Rajin Bergerak untuk Kesehatan
Khofifah Dorong Industri Kopi Jatim Perluas Pasar Ekspor dan Serap Hasil Petani, Apresiasi Fasilitas Sertifikasi SNI untuk UMKM

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 08:48 WIB

Khofifah Sambangi PT Mustikatama Lumajang, Siap Genjot Ekspor Non-Migas Jatim

Rabu, 13 November 2024 - 13:58 WIB

Khofifah Sambangi Pasar Baru Lumajang, Tegaskan Komitmen Lanjutkan Program Zakat Produktif untuk Usaha Mikro

Rabu, 13 November 2024 - 12:31 WIB

Lonjakan Elektabilitas Khofifah – Emil Melonjak Signifikan Jelang Pilgub Jatim 2024

Rabu, 13 November 2024 - 11:56 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy, Raih Penghargaan Kepala Daerah Peduli Penyiaran

Rabu, 13 November 2024 - 08:33 WIB

Nakes Muda Jatim Deklarasi Dukung Khofifah – Emil, Bukti Nyata Perhatian Kesehatan

Berita Terbaru

Aktivitas galian C di area waduk (embung) Desa Pucung, yang terletak di sebelah timur pemukiman warga Dusun Kampung (ist)

Hukum - Kriminal

Kontroversi Galian C di Waduk Desa Pucung Gresik, Picu Perdebatan

Kamis, 14 Nov 2024 - 09:00 WIB

Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono (ist)

Politik - Pemerintahan

Pemprov Jatim Borong Tiga Penghargaan Bergengsi dari BKN

Kamis, 14 Nov 2024 - 07:43 WIB