Menjelang Bulan Ramadhan, Kapolresta Sidoarjo Kunjungi Pasar Sono Buduran

- Redaksi

Sabtu, 18 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polresta survai pasar jelang ramadhan ,jum at (17/2) di pasar sono (Foto : Rino Tutuko)

Polresta survai pasar jelang ramadhan ,jum at (17/2) di pasar sono (Foto : Rino Tutuko)

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Mendekati Bulan Ramadhan tahun 2023, polisi bersama TNI dan stake holder terkait di Sidoarjo semakin masif turun ke pasar tradisional. Selain menyampaikan berbagai himbauan kamtibmas, juga dalam rangka pengecekan kebutuhan pokok masyarakat.

Seperti dilakukan Kapolresta Sidoarjo Komisaris Besar Polisi Kusumo Wahyu Bintoro, Jumat (17/2/2023), turun langsung bersama Forkopimka Buduran ke Pasar Sono. Usai melaksanakan olahraga bersama, mereka blusukan ke lapak-lapak pasar tersebut.

Berbagai himbauan kamtibmas, himbauan patuhi protokol kesehatan antisipasi penyebaran Covid-19, hingga menyediakan layanan vaksinasi booster, pemeriksaan kesehatan pun disediakan pihak Polresta Sidoarjo.

“Geliat masyarakat belanja ke pasar tradisional begitu tinggi, tetap hati-hati dengan barang bawaannya, tetap patuhi protokol kesehatan, bagi yang belum mendapatkan suntikan vaksin booster atau perlu melakukan pengecekan kesehatan dapat ke layanan Polresta Sidoarjo pada kesempatan Jumat Curhat di sini,” pesan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro pada masyarakat di Pasar Sono.

Terkait kenaikan harga kebutuhan pokok jelang Bulan Ramadhan, Kapolresta Sidoarjo mengatakan pihaknya meresponnya langsung dengan turun ke pasar-pasar tradisional. Pengecekan stok dan stabilitas harga kebutuhan pokok harus dipantau terus dan dipastikan aman. Kordinasi dengan pihak terkait akan dimasifkan. Agar situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

“Merespon adanya kenaikan harga kebutuhan pokok, kami pun turun langsung melakukan pengecekan ke pasar tradisional. Seperti kali ini ke Pasar Sono. Memang ada kenaikan beberapa kebutuhan khususnya sembako. Namun masih dalam batas wajar,” jelasnya.

Dengan semakin mendekati Bulan Ramadhan, Kapolresta Sidoarjo menghimbau masyarakat agar tidak panik akan stok kebutuhan pangan dan kenaikan harganya. Menurutnya stok dan harga masih aman. Para pedagang pun dihimbau jangan sampai ada permainan harga maupun stok. Kedepan stake holder terkait bersama TNI-Polri semakin masif pantau ke pasar-pasar tradisional.

Berita Terkait

BRI Finance Tunjukkan Komitmen Layanan Terbaik di Nasmoco Open House Semarang
Pj Gubernur Adhy Harap Rupiah Perekat Bangsa
Pedagang Pasar Nambangan Curhat ke Khofifah, Usulkan Jembatan untuk Dongkrak Pengunjung
Peringatan HKN 2024, Pj Gubernur Jatim Adhy Tegaskan Komitmen Kesehatan
Ribuan Pekerja Pabrik Furniture Sidoarjo Mantap Coblos Khofifah-Emil, Ajak Sukseskan Pilkada 2024 dengan Damai
Kapolri dan Panglima Luncurkan Gugus Tugas Nasional di Sidoarjo
Debat Terakhir Pilbup Lamongan Digelar di Surabaya
Direksi dan Karyawan Sekar Laut Kompak Dukung Khofifah, Sosok Cagub Paling Ngayomi
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 15:36 WIB

BRI Finance Tunjukkan Komitmen Layanan Terbaik di Nasmoco Open House Semarang

Jumat, 22 November 2024 - 19:20 WIB

Pj Gubernur Adhy Harap Rupiah Perekat Bangsa

Kamis, 21 November 2024 - 22:47 WIB

Pedagang Pasar Nambangan Curhat ke Khofifah, Usulkan Jembatan untuk Dongkrak Pengunjung

Kamis, 21 November 2024 - 16:12 WIB

Peringatan HKN 2024, Pj Gubernur Jatim Adhy Tegaskan Komitmen Kesehatan

Kamis, 21 November 2024 - 08:38 WIB

Ribuan Pekerja Pabrik Furniture Sidoarjo Mantap Coblos Khofifah-Emil, Ajak Sukseskan Pilkada 2024 dengan Damai

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB