Peringatan HAN ke-40, Lamongan Tanda Tangani MoU Perlindungan Anak

- Redaksi

Kamis, 8 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 di Kabupaten Lamongan pada Kamis, (08/08), di Aula Gadjah Mada Pemkab Lt.7 menjadi momentum penting dalam upaya perlindungan hak anak. Dalam acara tersebut, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, bersama pihak-pihak terkait menandatangani nota kesepahaman (MoU) mengenai perlindungan hak anak.

Penandatanganan MoU melibatkan Tim Penggerak PKK Kabupaten Lamongan untuk pencegahan perkawinan anak, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Lamongan terkait TPMB ramah anak, serta Fatayat NU Lamongan dan Babat untuk CEPAK dan pencegahan kekerasan terhadap anak.

Bupati Yuhronur Efendi menekankan bahwa inisiatif ini sejalan dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Lamongan untuk menjamin pendidikan dan kesehatan anak, dari janin hingga lansia, melalui program prioritas pendidikan terintegrasi dan gratis (Perintis) serta Lamongan Sehat.

“Kami berkomitmen penuh untuk mempersiapkan generasi emas yang berkualitas, termasuk melalui persiapan kesehatan calon pengantin untuk memastikan mereka siap menjadi orang tua yang baik,” ungkap Bupati yang akrab disapa Pak Yes.

Kabupaten Lamongan juga mencatat pencapaian signifikan dengan penurunan angka stunting dari 27,5% pada tahun 2022 menjadi 9,4% pada tahun 2023.

Acara yang mengusung tema “Anak Terlindungi Indonesia Maju” ini bertujuan untuk meningkatkan peran Pelopor dan Pelapor (2P) dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk anak. Selain itu, kegiatan ini memberikan edukasi kepada anak dan orang tua mengenai pencegahan kekerasan, eksploitasi anak, perkawinan anak, dan pekerja anak, serta menegaskan pentingnya perlindungan dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa.

Berita Terkait

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak
Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung
Plt Bupati Sidoarjo Sidak Jembatan Kedungpeluk, Apresiasi Perbaikan Cepat dan Rencanakan Perbaikan Gladakdowo
Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan
Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia
KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo
KPU Kabupaten Pasuruan Berangkatkan Logistik Pilkada Serentak 2024
Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 di Sidoarjo Dimulai

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 20:03 WIB

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Senin, 25 November 2024 - 10:26 WIB

Polsek Tikung Pengamanan dan Pengawalan Logistik Pemilu dari Gudang KPU Lamongan ke PPK Tikung

Minggu, 24 November 2024 - 15:10 WIB

Dinas Lingkungan Hidup Madiun Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik dan Biopori untuk Lingkungan Berkelanjutan

Minggu, 24 November 2024 - 13:05 WIB

Pj Gubernur Adhy Puji Rekor Distribusi Logistik Pilkada Jatim, Tercepat dan Terbanyak di Indonesia

Minggu, 24 November 2024 - 09:18 WIB

KPU Jatim Gelar Apel Kesiapan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Sidoarjo

Berita Terbaru

Hukum - Kriminal

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Senin, 25 Nov 2024 - 20:03 WIB