Polsek Tikung Gelar Apel Gabungan Pengamanan Malam Takbir Idul Adha 1445 H

- Redaksi

Senin, 17 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, S.E., M.H., saat mempin apel pada hari Minggu, (16/04), pukul 18.30 WIB. (IST)

Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, S.E., M.H., saat mempin apel pada hari Minggu, (16/04), pukul 18.30 WIB. (IST)

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban selama perayaan malam takbir Idul Adha 1445 H, Polsek Tikung menggelar apel gabungan di halaman Polsek Tikung. Apel yang  dipimpin langsung oleh Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, S.E., M.H., pada hari Minggu, (16/04), pukul 18.30 WIB.
Kapolsek Tikung, IPTU Tulus Haryanto, menyampaikan pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam menjaga keamanan pada malam takbir ini.
“Kegiatan malam takbir Idul Adha merupakan salah satu momen penting bagi umat Islam untuk merayakan kebesaran Allah SWT. Oleh karena itu, kita harus memastikan bahwa perayaan ini berjalan dengan aman dan tertib,” tegasnya.

Lebih lanjut, IPTU Tulus Haryanto menekankan harapannya agar seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan malam takbir dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.

” Untuk ini seluruh personel yang bertugas dapat bekerjasama dengan baik, mengutamakan pelayanan kepada masyarakat, serta cepat tanggap terhadap setiap potensi gangguan keamanan,” ujar Kapolsek.

Dalam kesempatan tersebut, IPTU Tulus Haryanto juga menambahkan beberapa arahan terkait prosedur pengamanan yang harus diikuti. “Dari seluruh personel harus selalu waspada dan sigap dalam menjalankan tugas. Pastikan setiap titik pengamanan dipantau dengan seksama, dan selalu berkoordinasi dengan posko induk untuk setiap perkembangan situasi di lapangan,” tambahnya.

Menutup arahannya, IPTU Tulus Haryanto mengingatkan pentingnya dedikasi dan semangat dalam menjalankan tugas.
” Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel yang hadir dan terlibat dalam pengamanan malam ini. Mari kita jaga situasi tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakan malam takbir Idul Adha dengan penuh rasa aman dan nyaman,” tutup Kapolsek Tikung.

Apel gabungan ini dihadiri oleh berbagai unsur pengamanan, termasuk TNI, Satpol PP, dan elemen masyarakat lainnya. Dengan adanya apel gabungan ini, diharapkan malam takbir Idul Adha di wilayah hukum Polsek Tikung dapat berlangsung dengan lancar dan aman.

Berita Terkait

Kapolres Trenggalek Temui Perhutani, Ada Apa Sebenarnya
Polda Jateng ungkap sindikat pemalsuan STNK dan penadahan puluhan kendaraan tarikan debt collector
Bupati Lamongan Ajak Masyarakat Doakan Keberkahan HJL 456
Patroli Kapolsek Tikung di Desa Wonokromo Lamongan
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Ini Aksi Tak Terduga Penonton Konser Iwan Fals di Surakarta
Ramai-ramai Polwan Disuntik di Polres Lamongan, Fakta di Baliknya Bikin Merinding
Kejadian Tragis di Ponpes Al Fatuh Lamongan, Santri Tewas Tersengat Listrik, Polsek Tikung Ambil Langkah Cepat
Penuh Makna dan Kejutan, Polsek Tikung Amankan Halal-Bihalal NU Tikung Lamongan

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 16:15 WIB

Polda Jateng ungkap sindikat pemalsuan STNK dan penadahan puluhan kendaraan tarikan debt collector

Senin, 28 April 2025 - 14:55 WIB

Bupati Lamongan Ajak Masyarakat Doakan Keberkahan HJL 456

Senin, 28 April 2025 - 14:41 WIB

Patroli Kapolsek Tikung di Desa Wonokromo Lamongan

Senin, 28 April 2025 - 06:05 WIB

Bikin Geleng-Geleng Kepala, Ini Aksi Tak Terduga Penonton Konser Iwan Fals di Surakarta

Sabtu, 26 April 2025 - 11:53 WIB

Ramai-ramai Polwan Disuntik di Polres Lamongan, Fakta di Baliknya Bikin Merinding

Berita Terbaru

Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar menghadiri Rakornis Program Tiga Juta Rumah di Gedung Sasana Bhakti Praja, Jakarta (ist)

Politik - Pemerintahan

Bupati Asahan Dukung Penuh Program Tiga Juta Rumah

Rabu, 30 Apr 2025 - 07:56 WIB