LUMAJANG, RadarBangsa.co.id – Selama dua pekan, Polres Lumajang menggelar Operasi Keselamatan Semeru 2024 dengan tujuan meningkatkan disiplin berlalu lintas dan mengurangi pelanggaran, khususnya bagi pengguna kendaraan bermotor.
Dalam rangka operasi tersebut, Propam Polres Lumajang melaksanakan kegiatan penegakan dan penertiban disiplin (Gaktibplin) terhadap anggota Polri dan PNS pada Senin (4/3) di halaman Mapolres Lumajang.
Setelah melaksanakan apel pagi, Kasi Propam Ipda Sukirno memeriksa sikap dan kelengkapan surat-surat personel Polri dan ASN Polres Lumajang. Hal ini meliputi pemeriksaan KTP, SIM, STNK, dan KTA.
Kasi Humas Polres Lumajang, Ipda Sugiarto, menginformasikan kepada awak media bahwa hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa semua kelengkapan dan sikap tampang berada dalam kondisi baik dan sesuai dengan ketentuan.
Ipda Sugiarto menekankan pentingnya disiplin bagi anggota Polri yang secara rutin berinteraksi dengan masyarakat. Mereka diharapkan selalu menjaga penampilan dan membawa identitas serta surat-surat yang diperlukan saat berkendara.
“Disiplin anggota merupakan hal yang penting dalam operasi ini. Kami ingin menekankan bahwa disiplin harus dimulai dari petugas yang bertugas di lapangan. Masyarakat diingatkan untuk tertib, namun petugas harus menjadi contoh disiplin terlebih dahulu,” tegasnya.
Polri akan melaksanakan operasi keselamatan selama 14 hari ke depan, dimulai dari tanggal 4 hingga 17 Maret 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas dan memastikan kesiapan anggota dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Kapolres telah memerintahkan Kasi Propam untuk terus melaksanakan kegiatan Gaktiplin, bukan hanya selama operasi berlangsung. Tujuannya adalah untuk mencegah pelanggaran disiplin dan memastikan kesiapan anggota dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tambah Ipda Sugiarto.