Semarang Sparring Boxing Open 2024, Menghidupkan Kembali Kejayaan Tinju Kota

- Redaksi

Selasa, 13 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA SEMARANG, RadarBangsa.co.id – Kota Semarang menjadi saksi pergelaran sparring dan seleksi atlet muda dalam ajang tinju yang digelar di Sasana Rambing Boxing Camp, yang dulu dikenal sebagai Sasana Bank Buana pada era tahun 2000-an, Pada hari Minggu, (11/02/2024).
Kegiatan ini diinisiasi oleh Pertina (Persatuan Tinju Amatir Indonesia) kota Semarang dengan tujuan membangkitkan kembali olahraga tinju di kota ini menuju masa kejayaan seperti yang pernah dialami pada tahun 1990-an hingga awal 2000-an, di mana kota ini menjadi lumbung atlet tinju yang mengharumkan nama bangsa hingga ke kancah internasional.

Tidak kurang dari 12 sasana tinju turut berpartisipasi dalam ajang ini, antara lain Rambing Boxing Camp, Naga Ulung, YTBK, Rambo 4294, Banteng Raider BC, Bhayangkara BC, Petarung Perkasa, PHC, YPBC, Cyber Fight Academy, dan No Limits.

“Puji syukur sekali, untuk event kali ini kami bisa berkumpul antar sasana tinju, dan mengirimkan atlitnya. Kami juga reuni secara tidak langsung, ketemu pelatih-pelatih yang tadinya mantan petinju luar biasa juga,” kata Sonny Rambing, Ketua Harian Pertina kota Semarang sekaligus pelatih dari Rambing Boxing Camp.

“Semarang Sparring Boxing Open 2024” mendapat sambutan antusias dari para pelatih sasana tinju di kota Semarang.

“Terima kasih kepada pengurus Pertina Semarang untuk kegiatan ini yang sangat membangun kemajuan tinju di kota Semarang, dan memberikan banyak pembelajaran kepada atlet yang kami latih,” kata Yosia Pujiono, pelatih dari YPBC, yang juga mengenakan seragam loreng hijau TNI AD.

Dalam kegiatan sparring ini, total 34 pertandingan digelar, terdiri dari 9 pertandingan seleksi untuk Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) dan 25 pertandingan sparring persahabatan antar sasana. Atlet-atlet yang berhasil lolos seleksi POPDA juga diumumkan, menandakan potensi baru dalam dunia tinju kota Semarang.

Adapun atlit atlit yang lolos seleksi POPDA adalah sebagai berikut kelas putri 48kg Bening(YTBK), putri 50kg Berlian(Rambo 4294), Putri 52 kg Rajwa(CFA) Putra 48kg Ecky(YTBK), putra 51kg Elang(Rambo 4294), putra 54kg Daniel (Rambing BC) dan Tio(Rambo 4294), putra 57kg Dika (Rambing BC), putra 60kg Dendra(Petarung Perkasa), putra 63kg Panji (YPBC).

“Kami sangat mengapresiasi partisipasi para sasana yang antusias dalam acara sparring antar sasana dan seleksi POPDA Semarang ini. Rencana kami adalah untuk mengadakan kegiatan ini secara rutin setiap tiga bulan, agar cabang olahraga Tinju tetap hidup dan berkembang, serta menghasilkan lebih banyak bibit unggul petinju di kota Semarang,” ujar Fier Soerega Rambing, yang akrab disapa Rega, sebagai sekretaris pengurus Pertina kota Semarang.

Berita Terkait

Plt Bupati Sidoarjo Lepas 400 Kontingen KORMI ke FORDA II Jatim
Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah
Guyub dan Meriah, Nobar Timnas Indonesia vs Jepang Bareng Paslon Yani-Alif di Menganti Gresik
SSB Bintang Muda Malang, Juara Piala Soeratin KU-15 Askab PSSI Malang 2024
Pj Gubernur Jatim Adhy Buka Popda XIV dan Peparpeda II di Bangkalan
238 Atlet Sidoarjo Siap Berlaga di Popda XIV dan Peparpeda II Jatim 2024 di Bangkalan
Ratusan Atlet Sidoarjo Diberangkatkan ke POPDA XIV dan PEPARPEDA II di Bangkalan
Atlet Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) USM Semarang Ukir Prestasi Kejurnas Tenis Meja Unair VI Tahun 2024

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:55 WIB

Plt Bupati Sidoarjo Lepas 400 Kontingen KORMI ke FORDA II Jatim

Sabtu, 23 November 2024 - 07:50 WIB

Jaguar Perkasa Boxing Fight Dorong Potensi Atlet Tinju Jawa Tengah

Sabtu, 16 November 2024 - 15:31 WIB

Guyub dan Meriah, Nobar Timnas Indonesia vs Jepang Bareng Paslon Yani-Alif di Menganti Gresik

Kamis, 14 November 2024 - 08:08 WIB

SSB Bintang Muda Malang, Juara Piala Soeratin KU-15 Askab PSSI Malang 2024

Rabu, 6 November 2024 - 19:54 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Buka Popda XIV dan Peparpeda II di Bangkalan

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Ida Nur Kholifah Resmi Dilantik Sebagai Kepala Dusun Pengalangan Menganti Gresik

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:05 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemdes Leran Gresik Raih Penghargaan Desa Informatif Terbaik se-Jatim

Selasa, 26 Nov 2024 - 06:59 WIB

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB