Aisyah, Bocah 4 Tahun di Kediri Sumbang Uang Celengan Buat Beli APD Tim Medis

- Redaksi

Kamis, 16 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bocah perempuan 4 tahun di Kediri, Aisyah sumbangkan celengannya untuk beli APD tim medis

Bocah perempuan 4 tahun di Kediri, Aisyah sumbangkan celengannya untuk beli APD tim medis

KEDIRI, RadarBangsa.co.id – Kisah menginspirasi datang dari bocah 4 tahun asal Kediri, Aisyah menyumbangkan seluruh isi dalam celengannya untuk membantu pengadaan alat pelindung diri (APD) tim medis dan relawan yang sedang berjuang menangani para pasien wabah Covid-19.

Datang diantar ayahnya, bocah yang masih duduk di bangku PAUD tersebut mendatangi langsung kantor Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH) di Jalan Pesantren VI No.5, Ngadirejo, Kediri.

Baca Juga  Kampung Ibu Sayur Ikhlas di Sidoarjo, Hasil Kreatifitas Warga Perumahan Graha Mutiara

Aisyah tiba di kantor Laznas BMH dengan membawa celengan berwarna kuning yang belum dipecahkannya. Dengan memberanikan diri, Aisyah menyerahkan celengannya tersebut kepada petugas Laznas BMH untuk dibuka. Setelah dibuka & dihitung isi celengan Aisyah lumayan banyak, yaitu totalnya ada sejumlah Rp 367.000.

Baca Juga  Pertanyakan RKA, Fraksi NasDem Boikot Penetapan APBD

Hati gadis kecil tersebut bergerak untuk menyedekahkan celengannya, karena ia melihat banyak dokter sedang berjuang membantu menyembuhkan pasien corona Covid-19 meski dengan APD terbatas.

“Untuk bantu dokter menyembuhkan pasien corona, beli masker & alat lainnya,” tutur Aisyah. Rabu, (15/4/2020).

Sang ayah, Mahfud Ikhsan, menceritakan kalo Aisyah merelakan uang tabungan di dalam celengannya itu atas inisiatifnya sendiri.

Baca Juga  Geger! Merasa di Anak Tirikan, Ribuan Pekerja Seni Kepung Pemkab Kediri

“Memang Aisyah kami didik sejak kecil menabung, dan hasil tabungan itu diperuntukkan bagi sosial yang membutuhkan. Meskipun tidak terlalu banyak, kami harap apa yang diberikan Aisyah bisa membantu tim medis di garda terdepan menyembuhkan pasien corona,” tukasnya. (Ari)

Berita Terkait

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Pj Gubernur Jatim Adhy Resmikan Kawasan Kuliner Halal, Jadi Contoh Daerah Lain
Pj Gubernur Adhy Resmikan Jatim Fest 2024, Dukung UMKM
Pj Bupati Bangkalan Meresmikan Layanan Bus Trans Jatim
Tiga Belas UMKM Lamongan Kenalkan Produk Unggulan di Jatim Fest 2024
Pemkab Sidoarjo Latih UMKM dan Mahasiswa Manfaatkan AI
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 10:51 WIB

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar

Kamis, 3 Oktober 2024 - 15:41 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Resmikan Kawasan Kuliner Halal, Jadi Contoh Daerah Lain

Kamis, 3 Oktober 2024 - 09:34 WIB

Pj Gubernur Adhy Resmikan Jatim Fest 2024, Dukung UMKM

Berita Terbaru

Kepala BRI Unit Pucuk, Mochamad Afnan Zainuri, saat menyerahkan bantuan program Klasterkuhidupku

Ekonomi

BRI Dorong UMKM Lamongan Maju Lewat Klasterkuhidupku

Sabtu, 5 Okt 2024 - 10:51 WIB