MERAUKE, RadarBangsa.co.id – Atlet cabang olahraga (cabor) Catur asal Kalimantan Timur (Kaltim), Chelsie Monica Ignesias Sihite, optimis target emas akan dicapai untuk nomor perorangan putri.
Ia akan bermain sangat berhati-hati karena perwakilan tiap provinsi tentunya merupakan atlet terbaik, yang dipercaya mengharumkan nama daerahnya di ajang perhelatan olahraga akbar empat tahunan ini.
Dan bagi Chelsie, atlet Catur asal Jawa Barat (Jabar) menjadi yang paling diwaspadai.
“Yang datang ke sini pasti hebat, karena mewakili provinsi masing-masing. Semua lawan menurut saya perlu diwaspadai, terutama dari Jawa Barat. Tapi ya harus optimis, mudah-mudahan emas,” tutur Chelsie kepada RRI.co.id di Merauke, Minggu (3/10/2021).
Menurutnya untuk persiapan sudah sangat matang, terlebih sebagai atlet Pelatnas sejumlah ivent juga telah ia lewati terutama secara online.
Sedangkan untuk bertanding offline memang jarang dilakukan karena kini tengah suasana pandemi Covid-19.
Sehingga, satu hal yang juga menjadi perhatian seriusnya adalah menjaga kesehatan.
Karena sangat disayangkan jika dirinya tidak dapat ikut serta dalam ivent akbar ini hanya karena terpapar Corona.
“Persiapan sih sudah sejak jauh hari, terutama dengan kesehatan, itu yang paling penting, kan sekarang lagi pandemi Covid. Kalau untuk uji tanding sih sering dilakukan terutama secara online,” imbuhnya.
Chelsie tidak lupa menilai, penerapan protokol kesehatan yang ketat oleh panitia pelaksana cabor Catur sudah sangat baik.
“Karena ini tentu memberi jaminan tiap orang yang masuk venue bebas Covid-19. Atlet pun tentu lebih merasa tenang karena aman dari Covid-19 saat pelaksanaan pertandingan,” pungkasnya. (Miechell Octovy Koagouw)
Sumber: RRI