Banyuwangi akan Menjadi Satu-satunya Pusat Pendidikan Pilot di Asia Tenggaara

- Redaksi

Senin, 18 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, RadarBangsa.co.id – Banyuwangi akan menjadi satu-satunya pusat pendidikan di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara untuk penerbangan khusus di perairan. Hal ini seiring dengan pembukaan program baru di Akademi Penerbang Indonesia (API) Banyuwangi. Pilot-pilot handal khusus menerbangkan Seaplane (pesawat yang bisa mendarat di air) bakal digodok di kabupaten ujung timur Pulau Jawa ini. Program ini akan dibuka pada 2022.

Beberapa negara di Asia Tenggara sudah berharap bisa mencetak pilot khusus dalam menerbangkan pesawat amphibi di sekolah satu-satunya di Indonesia ini.

Hal ini terungkap dalam peresmian “Seaplane Ampibhian Operation dan Pelantikan Perwira Transportasi di Hanggar Alpha API Banyuwangi, Senin (18/10/2021). Hadir dalam acara tersebut Plt Kepala BPSDM Kementerian Perhubungan Antoni Arif Priadi, Kepala Pusbang SDM Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Heri Sudarmaji, Staff ahli menteri Perhubungan Cris Kuntadi dan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

“Seaplane Ampibhian Cesna 172 SP Operation sukses digelar. Dan ini langkah baru bagi Indonesia menjadi pencetak pilot seaplane satu-satunya di Asia Tenggara. Malaysia salah satunya yang sudah antre untuk mencetak pilot seaplane,” ujar Antoni Arif Priadi, Plt Kepala BPSDM Kementrian Perhubungan.

Seaplane Ampibhian Operation yang didasari dari Operating Certification (OC)-91 milik API Banyuwangi. Sebelum diresmikan, seaplane milik API Banyuwangi melakukan take off dan landing di Teluk Pangpang yang didasari dari Operating Certification (OC)-91 dalam Seaplane Amphibian Operation milik API Banyuwangi. Tamu undangan bisa menyaksikan langsung secara virtual. Capt. Ivan Adikusuma dan Capt. Demmy Setyo Wiyono melaporkan langsung landing dan take off pesawat Cesna 172 SP yang dimodifikasi menjadi pesawat ampibhi tersebut.

“API Pangpang merupakan water aerodrome yang nantinya digunakan sebagai operasional kegiatan pelatihan Seaplane di API Banyuwangi dan akan menjadi role model water aerodrome di masa depan,” tambahnya.

Selanjutnya, untuk program pelatihan pilot seaplane masih dalam proses penambahan kapabilitas PSC 141 dengan sertifikasi Sea Class Rating dan FIC Sea Class Rating oleh DKPPU.

Dia menambahkan, dengan adanya program pelatihan Seaplane Class Rating di API Banyuwangi, SDM pilot Seaplane tidak perlu sekolah ke luar negeri.

“Hari ini Kementerian Perhubungan mengambil langkah besar dalam sejarah pengembangan SDM perhubungan melalui program pendidikan dan pelatihan pilot seaplane yang akan dilaksanakan di Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi,” ujarnya.

Dia menjelaskan, pengoperasian seaplane yang masih akan terus berkembang tentunya membutuhkan pilot-pilot handal sebagai ujung tombaknya. “Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Kemenhub melalui Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi menjadi sekolah pilot pertama di Indonesia yang mencetak pilot dengan rating sea-land,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyambut baik adanya program terbaru API Banyuwangi ini. Selain memperkuat posisi Banyuwangi sebagai pusat pendidikan penerbang, ini juga akan mendorong tumbuhnya pariwisata minat khusus tidak hanya di Banyuwangi tapi juga berbagai belahan negeri.

“Ini bisa memudahkan jangkauan, konektivitas bagi wisatawan di Indonesia yang merupakan wilayah kepulauan,” ujarnya.

“Terima kasih Menteri Perhubungan Bapak Budi Karya Sumadi dan jajaran yang terus mendukung pengembangan API Banyuwangi,” imbuhnya.

Menurut Ipuk, seaplane bisa menjadi solusi bagi banyak hal. “Pengembangan aerodrome di perairan juga pasti jauh lebih murah dan mudah dibandingkan di darat. Ini solusi memperkuat konektivitas di seluruh pelosok negeri. Kebutuhan SDM-nya sangat banyak, dan prospektif. Maka kami mengundang pilot dan calon-calon pilot dari berbagai daerah untuk mengikuti program ini di API Banyuwangi,” ujarnya.

Dalam acara itu, digelar pula pelantikan perwira transportasi Akademi Penerbang Indonesia (API) Banyuwangi. Sebanyak 19 perwira transportasi dilantik. Diharapkan, pilot-pilot baru ini menjadi motor baru dalam penerbangan di Indonesia.

Berita Terkait

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang
Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU
Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital
LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim
Ngalap Berkah di Pesantren Nurul Amanah, Khofifah Ajak Warga Tak Golput dan Rayakan Aqiqah Dua Bayi
Puluhan Ribu Warga Gelar Dzikir dan Sholawat, Siap Kawal Kemenangan Khofifah – Emil di Pilgub Jatim 2024
Relawan Jarimata Deklarasi Dukung Khofifah – Emil, Siap Kawal Kemenangan Hingga Akhir
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:30 WIB

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang

Senin, 25 November 2024 - 15:46 WIB

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU

Senin, 25 November 2024 - 10:43 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital

Minggu, 24 November 2024 - 19:03 WIB

LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu

Minggu, 24 November 2024 - 18:40 WIB

Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB