IBI Klaten Rayakan HUT ke-74 dan Gelar Muscab XI, Bupati Hamenang Dorong Sinergi Cegah Stunting

- Redaksi

Minggu, 13 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Klaten Hamenang Wajar Ismoyo menyampaikan sambutan dalam peringatan HUT ke-74 IBI sekaligus Muscab XI di Pendopo Pemkab Klaten, Minggu (13/7/2025). | Foto Dok Ho/RadarBangsa

Bupati Klaten Hamenang Wajar Ismoyo menyampaikan sambutan dalam peringatan HUT ke-74 IBI sekaligus Muscab XI di Pendopo Pemkab Klaten, Minggu (13/7/2025). | Foto Dok Ho/RadarBangsa

KLATEN, RadarBangsa.co.id – Semangat pengabdian dan komitmen terhadap peningkatan layanan kesehatan masyarakat mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Klaten yang digelar bersamaan dengan Musyawarah Cabang (Muscab) ke-XI di Pendopo Pemerintah Kabupaten Klaten, Minggu (13/7/2025). Ribuan bidan dari berbagai kecamatan hadir dalam kegiatan yang menjadi momen konsolidasi organisasi sekaligus refleksi peran bidan sebagai pelayan kesehatan di tingkat akar rumput.

Ketua IBI Cabang Klaten, Sri Winarni, dalam sambutannya menyampaikan bahwa usia 74 tahun merupakan momentum untuk memperkuat peran bidan dalam menghadapi tantangan baru, termasuk dalam situasi krisis.

“Bidan tidak hanya hadir dalam proses kelahiran, tetapi juga menjadi penjaga kesehatan reproduksi perempuan dari hulu ke hilir, termasuk saat bencana, pandemi, atau krisis sosial. Inilah peran strategis yang terus kami kuatkan,” ungkapnya.

Kegiatan tahun ini mengangkat tema “Peran Strategis Bidan dalam Memenuhi Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan di Setiap Kondisi Krisis Menuju Indonesia Emas 2045”. Tema tersebut, menurutnya, mencerminkan kontribusi nyata para bidan dalam mendukung pencapaian generasi emas Indonesia melalui kesehatan ibu dan anak.

Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, yang hadir langsung membuka kegiatan, menyampaikan selamat ulang tahun kepada seluruh anggota IBI serta memberikan apresiasi atas dedikasi mereka yang selama ini menjadi ujung tombak pelayanan kesehatan di tingkat desa.

“Peran bidan sangat besar, terutama dalam pelayanan ibu dan anak. Di 401 desa yang ada di Klaten, bidan menjadi tokoh penting yang hadir setiap hari membantu masyarakat menjaga kesehatan. Saya mengajak seluruh bidan untuk semakin aktif dalam upaya pencegahan stunting,” tegas Hamenang.

Ia juga mendorong agar IBI dan TP PKK Klaten terus bersinergi memperkuat program-program kesehatan keluarga. “Saya ingin kolaborasi ini melahirkan langkah konkret. Jangan hanya seremoni, tapi sampai ke rumah-rumah masyarakat,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Musyawarah Cabang ke-XI juga menjadi ajang pemilihan dan pelantikan pengurus baru IBI Cabang Klaten. Bupati pun memberikan dukungan penuh terhadap proses regenerasi dalam tubuh organisasi profesi tersebut.

“Kepemimpinan baru harus membawa semangat baru. Saya percaya, IBI Klaten akan semakin solid dan bersahaja dalam melayani masyarakat, terutama di wilayah-wilayah yang sulit dijangkau,” ujar Hamenang.

Acara peringatan dan Muscab ini turut dihadiri oleh Sekretaris IBI Provinsi Jawa Tengah, Ketua TP PKK Klaten, jajaran organisasi perangkat daerah (OPD), organisasi wanita, dan lebih dari 1.200 bidan dari seluruh penjuru Kabupaten Klaten.

Sekretaris IBI Provinsi Jawa Tengah, Retno Susilowati, menyampaikan bahwa IBI Klaten merupakan salah satu cabang yang aktif dalam berbagai program penguatan kapasitas bidan dan pelayanan komunitas.

“Kami melihat Klaten sebagai contoh bagaimana peran bidan terintegrasi dengan baik dalam sistem pelayanan kesehatan daerah. Kami berharap ini bisa terus ditingkatkan dengan dukungan semua pihak,” ujar Retno.

Melihat tantangan kesehatan ke depan, khususnya dalam isu stunting, kematian ibu melahirkan, hingga edukasi remaja tentang kesehatan reproduksi, IBI Klaten diharapkan terus memperkuat peran sebagai edukator sekaligus pelaksana layanan di lapangan.

“Bidan tidak hanya menangani proses persalinan, tapi juga menjadi agen perubahan di masyarakat. Harapan kami, IBI bisa merangkul generasi muda dan mengedukasi masyarakat agar lebih peduli pada isu-isu kesehatan dasar,” kata Ketua TP PKK Klaten, Endang Hamenang.

Penulis : Paiman

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Program Magang Kemenaker Dinilai Senator Lia Istifhama Sebagai Langkah Cerdas Bina Generasi Muda
Akses Pertanian Makin Lancar, Kades Kalices Puji Perhatian Herviano Bangun Jalan 650 Meter
Tragedi Runtuhnya Ponpes di Sidoarjo,Bangkalan Kehilangan 10 Putra Terbaiknya
CSR Perusahaan di Bangkalan Akan Didorong untuk Prioritas Pembangunan Daerah
Pesan Bupati Bangkalan untuk Keluarga Santri Korban Ponpes di Sidoarjo: Tabah dan Ikhlas
Bangkalan Meriahkan Hari Jadi ke-494 dengan Gowes
BUMN Sapa Koperasi Merah Putih Pasuruan, Bulog Siapkan Pasokan Pangan Rutin
Belajar dari Al Khoziny, Pemerintah Pasuruan Perkuat Standar Bangunan Pesantren
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 19:26 WIB

Program Magang Kemenaker Dinilai Senator Lia Istifhama Sebagai Langkah Cerdas Bina Generasi Muda

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:44 WIB

Tragedi Runtuhnya Ponpes di Sidoarjo,Bangkalan Kehilangan 10 Putra Terbaiknya

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:34 WIB

CSR Perusahaan di Bangkalan Akan Didorong untuk Prioritas Pembangunan Daerah

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:26 WIB

Pesan Bupati Bangkalan untuk Keluarga Santri Korban Ponpes di Sidoarjo: Tabah dan Ikhlas

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:17 WIB

Bangkalan Meriahkan Hari Jadi ke-494 dengan Gowes

Berita Terbaru