LUMAJANG, RadarBangsa.co.id – Di era pandemi COVID-19 ini, Tim Pengabdian Masyarkat oleh Mahasiswa (PMM) Bhaktimu Negeri Universitas Muhammadiyah Malang Kelompok 6 Gelombang 6 melakukan kegiatan penyemprotan desinfektan di lingkungan desa Oro – Oro Ombo pada tanggal 26 agustus 2020.
Kegiatan ini juga dibantu oleh masyarakat sekitar dan perangkat desa setempat.
Penyemprotan desinfektan ini dilakukan di Masjid, Puskesmas Pembantu dan beberapa rumah warga setempat.
Di saat pandemi COVID-19 dilakukan penyemprotan desinfektan sebagai salah satu upaya pemutusan penyebaran virus COVID-19.
Desinfektan sendiri merupakan bahan yang digunakan untuk mencegah terjadi infeksi atau pencemaran jasad renik seperti bakteri dan virus serta untuk membunuh atau menurunkan jumlah kuman.
Dengan dilakukan nya penyemprotan di Puskesmas Pembantu dan Masjid diharap dapat memberi rasa aman pada warga yang akan berkegiatan atau beraktivitas di tempat tersebut.
Seperti yang kita ketahui Masjid dan Puskesmas Pembantu merupakan tempat yang cenderung ramai pengunjung, seperti halnya masjid untuk kegiatan peribadahan dan Puskesmas untuk berobat masyarakat sekitar.
Maka dari itu upaya ini dilakukan sebagai salah satu perlindungan masyarakat saat beraktivitas di tempat keramaian
Narasumber : Kelompok 6 PMM UMM Gelombang 6
(Ari)