Peringati Tahun Baru Islam 1442 Hijriah,Bupati Lamsel Hadiri Pengajian Akbar di Palas Jaya

- Redaksi

Kamis, 3 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Lampung Selatan hadiri Pengajian Akbar di Desa Palas Jaya

Bupati Lampung Selatan hadiri Pengajian Akbar di Desa Palas Jaya

LAMPUNG SELATAN, RadarBangsa.co.id – Bupati Lampung Selatan hadiri Pengajian Akbar di Desa Palas Jaya Kecamatan Palas, Rabu (2/9/2020).

Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriah tersebut dihadiri oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Bina Mental dan Spritual (BMS) A. Kholil, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Palas, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda se-Kecamatan Palas.

Irwan, tokoh masyarakat setempat dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Lampung Selatan, “malam ini H. Nanang Ermanto beserta Istri hadir ditengah-tengah kita, beliau menyempatkan diri bersilaturahmi bersama masyarakat Palas. Terima kasih Pak Nanang,” katanya.

Sementara itu Nanang Ermanto dalam silaturahminya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah hadir pada kesempatan tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah hadir, Peringatan Tahun Baru Islam 1442H ini merupakan merupakan momentum yang baik untuk kita mendekatkan diri kepada Allah SWT dan saling mempererat tali silaturahmi,” Kata Nanang.

“Jadikan momentum Tahun Baru Hijriah ini sebagai pemacu semangat dan pemantapan tekad untuk senantiasa menghijrahkan diri dari kehidupan menuju totalitas untuk bersama-sama membangun Kabupaten yang kita cintai ini,” ujar Nanang.

“Pembangunan di Kabupaten Lampung Selatan membutuhkan kerjasama, gotong royong dan kebersamaan semua pihak, untuk itu saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mendukung Pembangunan yang sedang berjalan dan rencana pembangunan yang akan datang,” lanjut Nanang.

“Saya berharap melalui Peringatan Tahun Baru Hijriah ini, ditengah Pandemi Covid 19 marilah kita bersama-sama menjaga kesehatan diri dan keluarga dengan mengikuti Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah,” tutur Nanang.

(Eq)

Berita Terkait

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka
Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk
PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare
Khofifah Nonton Wayang Bareng Warga Nganjuk, Dihadiahi Wayang Kresna Simbol Kejayaan
Khofifah Silaturahmi dan Napak Tilas Perjuangan Gus Dur di Balewiyata, Bangun Persaudaraan Sejati Bersama Majelis Agung GKJW
Meriahkan Sedekah Bumi, Pemdes Sekarmulya Indramayu Gelar Karnaval Budaya
Pj Gubernur Adhy Dukung Revitalisasi Sejarah di Ngawi, Kepatihan dan Museum Trinil Jadi Fokus Utama
Pj Gubernur Adhy dan Wapres Gibran Tinjau Benteng Van den Bosch di Ngawi, Dorong Pelestarian Jadi Destinasi Wisata Unggulan Jatim

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 05:49 WIB

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka

Minggu, 17 November 2024 - 15:01 WIB

Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk

Sabtu, 16 November 2024 - 05:52 WIB

PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare

Kamis, 7 November 2024 - 17:44 WIB

Khofifah Nonton Wayang Bareng Warga Nganjuk, Dihadiahi Wayang Kresna Simbol Kejayaan

Kamis, 7 November 2024 - 08:26 WIB

Khofifah Silaturahmi dan Napak Tilas Perjuangan Gus Dur di Balewiyata, Bangun Persaudaraan Sejati Bersama Majelis Agung GKJW

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Ida Nur Kholifah Resmi Dilantik Sebagai Kepala Dusun Pengalangan Menganti Gresik

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:05 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemdes Leran Gresik Raih Penghargaan Desa Informatif Terbaik se-Jatim

Selasa, 26 Nov 2024 - 06:59 WIB

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB