Innes Aditya, Kebanggaan Banyuwangi di SEA Games

- Redaksi

Rabu, 31 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Innes Aditya (tengah) atlet hoki putri asal Banyuwangi saat menerima apresiasi Pemkab Banyuwangi atas prestasinya di SEA Games 2025 Thailand. Foto Dok Ho/RadarBangsa.co.id

Innes Aditya (tengah) atlet hoki putri asal Banyuwangi saat menerima apresiasi Pemkab Banyuwangi atas prestasinya di SEA Games 2025 Thailand. Foto Dok Ho/RadarBangsa.co.id

BANYUWANGI, RadarBangsa.co.id – Atlet hoki putri asal Banyuwangi, Innes Aditya (21), mencatatkan prestasi penting di panggung Asia Tenggara. Bersama Tim Nasional Hoki Putri Indonesia, Innes sukses menyumbang dua medali pada SEA Games 2025 Thailand yang berlangsung 9–20 Desember 2025.

Atlet binaan Hoki Indonesia (HKI) Banyuwangi itu meraih medali perak pada nomor outdoor dan medali perunggu pada nomor five. Capaian tersebut sekaligus menempatkan Innes sebagai satu-satunya atlet hoki putri asal Jawa Timur yang dipercaya memperkuat tim nasional pada ajang multievent tersebut.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengapresiasi prestasi yang diraih Innes. Ia menilai keberhasilan ini menunjukkan kualitas pembinaan atlet daerah yang mampu bersaing di level internasional.

“Selamat atas prestasi yang diraih Innes bersama Timnas Hoki Putri Indonesia. Ini adalah bukti kerja keras, disiplin, dan dedikasi yang konsisten. Kami bangga karena putri daerah Banyuwangi bisa mengharumkan nama bangsa di ajang internasional,” ujar Ipuk saat menerima Innes di Lounge Pemkab Banyuwangi, Senin (29/12/2025).

Ipuk menambahkan, pencapaian tersebut relevan sebagai pemantik semangat bagi generasi muda Banyuwangi untuk menekuni olahraga secara serius. Pemerintah daerah, kata dia, berkomitmen memperkuat pembinaan atlet sejak usia dini agar lahir lebih banyak atlet berprestasi.

Innes sendiri mulai menekuni olahraga sejak sekolah dasar, diawali dari cabang atletik. Saat SMP, ia menjajal futsal, hoki, hingga sepak bola, sebelum akhirnya fokus pada hoki sejak menempuh pendidikan di SMKN 1 Glagah Banyuwangi. Namanya mulai masuk radar pelatnas sejak 2019 dan resmi menjalani pemusatan latihan nasional selama satu tahun sejak Maret 2024.

“Saya menjalani TC cukup panjang dan menantang. Kuncinya konsisten berlatih dan tidak mudah menyerah,” ujar Innes, yang sebelumnya juga meraih medali emas di Kejuaraan Hoki Putri di Uzbekistan, Oktober 2025.

Ia berharap prestasinya dapat memotivasi atlet muda Banyuwangi untuk terus berjuang mengejar mimpi melalui olahraga.

Penulis : Nul

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Semarak Final MPL U-10–U-12, PSSI Majalengka Perkuat Fondasi Sepak Bola
Bupati Malang Kick Off Turnamen Sepak Bola Antar-Instansi
Kejuaraan SH Terate Cup Pacitan 2025, Cetak Atlet Muda Menuju Kejurda Jatim
Bupati Asahan Meriahkan Fun Run Armada RI ke-80 di Kisaran
Musorkablub KONI Bangkalan Resmi Dibuka, Bupati Soroti Arah Pembinaan
Persaingan Atlet POPDA Pasuruan Mulai Memanas
Bangkalan Puncaki Klasemen Renang Pelajar 2025
Persewangi Banyuwangi Luncurkan Skuad Baru, Dihadiri Ribuan Suporter

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 14:20 WIB

Semarak Final MPL U-10–U-12, PSSI Majalengka Perkuat Fondasi Sepak Bola

Minggu, 4 Januari 2026 - 21:02 WIB

Bupati Malang Kick Off Turnamen Sepak Bola Antar-Instansi

Rabu, 31 Desember 2025 - 06:29 WIB

Innes Aditya, Kebanggaan Banyuwangi di SEA Games

Jumat, 19 Desember 2025 - 21:15 WIB

Kejuaraan SH Terate Cup Pacitan 2025, Cetak Atlet Muda Menuju Kejurda Jatim

Senin, 8 Desember 2025 - 16:54 WIB

Bupati Asahan Meriahkan Fun Run Armada RI ke-80 di Kisaran

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

DPRD Kendal Desak Penanganan Darurat Tanggul Kali Bodri

Kamis, 8 Jan 2026 - 15:16 WIB