Home / Tni

Pemasangan Gorong-Gorong TMMD Sleman, Bikin Jalan Makin Lancar

- Redaksi

Jumat, 30 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemasangan gorong-gorong TMMD Reguler 124 Kodim 0732/Sleman di Kalurahan Pondokrejo (Dok Istimewa)

Pemasangan gorong-gorong TMMD Reguler 124 Kodim 0732/Sleman di Kalurahan Pondokrejo (Dok Istimewa)

SLEMAN, RadarBangsa.co.id – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-124 Kodim 0732/Sleman terus mempercepat pembangunan infrastruktur jalan di Kalurahan Pondokrejo, Kapanewon Tempel, Kabupaten Sleman. Salah satu fokus utama kegiatan pada Jumat (30/5/2025) adalah pemasangan gorong-gorong di sejumlah titik jalan strategis yang menjadi sasaran utama TMMD.

Kegiatan ini bertujuan memperkuat ketahanan infrastruktur jalan sekaligus meningkatkan kenyamanan dan keamanan mobilitas warga. Progres pemasangan gorong-gorong pun menunjukkan hasil positif dengan pelaksanaan yang berjalan lancar.

“Pemasangan gorong-gorong ada di beberapa titik dan hingga saat ini hampir semua sasaran sudah berhasil terpasang dengan lancar,” ujar Pasiter Kodim 0732/Sleman Kapten Arm Irwan.

Tidak hanya dikerjakan oleh personel Satgas TMMD, progres pembangunan ini juga melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat setempat. Kolaborasi tersebut dinilai menjadi kunci utama keberhasilan program TMMD yang menyasar penguatan infrastruktur desa secara berkelanjutan.

“Program TMMD bukan hanya soal pembangunan fisik, tetapi juga membangun kedekatan emosional antara TNI dan masyarakat. Dengan melibatkan warga secara langsung, kami ingin tercipta rasa memiliki terhadap hasil pembangunan,” imbuh Kapten Irwan.

Selain pemasangan gorong-gorong, kegiatan di Kalurahan Pondokrejo juga meliputi perbaikan akses jalan, rehabilitasi fasilitas umum, serta penyuluhan kepada masyarakat dalam berbagai bidang.

Sinergi yang terbangun antara TNI dan warga menjadi pondasi penting dalam mewujudkan pembangunan desa yang inklusif dan berkelanjutan.

Penulis : Paiman

Editor : Zainul Arifin

Berita Terkait

Petani Gula Aren Lombok Barat Rasakan Manfaat Jalan TMMD, Waktu Tempuh ke Kebun Kini Lebih Singkat
Kapolsek Tikung AKP Anang Ikut Meriahkan HUT TNI ke-80 di Koramil Tikung
Final Dandim Cup 2 Banyuwangi Pecah, Ribuan Suporter Padati GOR Tawangalun Saat Duel MAN 3 vs SMAN 1
Penuh Kejutan, Polres Lamongan Persembahkan Tumpeng dan Ucapan Spesial di HUT TNI ke-80
HUT ke-80 TNI, Gubernur Khofifah Apresiasi Program Rutilahu: Sinergi TNI-Pemprov Jatim Nyata untuk Rakyat
HUT TNI ke-80, Anggota DPD RI Lia Istifhama Dorong Sinergi Tentara dengan Masyarakat
Danrem 073/Makutarama Resmikan Pembangunan Mushola di Apartemen Rama
Polsek Tikung Dukung Baksos Sembako HUT TNI Ke-80 di Lamongan

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 12:05 WIB

Petani Gula Aren Lombok Barat Rasakan Manfaat Jalan TMMD, Waktu Tempuh ke Kebun Kini Lebih Singkat

Senin, 6 Oktober 2025 - 12:07 WIB

Kapolsek Tikung AKP Anang Ikut Meriahkan HUT TNI ke-80 di Koramil Tikung

Senin, 6 Oktober 2025 - 07:00 WIB

Final Dandim Cup 2 Banyuwangi Pecah, Ribuan Suporter Padati GOR Tawangalun Saat Duel MAN 3 vs SMAN 1

Minggu, 5 Oktober 2025 - 19:58 WIB

Penuh Kejutan, Polres Lamongan Persembahkan Tumpeng dan Ucapan Spesial di HUT TNI ke-80

Minggu, 5 Oktober 2025 - 08:58 WIB

HUT ke-80 TNI, Gubernur Khofifah Apresiasi Program Rutilahu: Sinergi TNI-Pemprov Jatim Nyata untuk Rakyat

Berita Terbaru

Satgas MBG Kota Blitar menggelar Kursus Keamanan Pangan bagi tenaga pengolah makanan di dapur MBG, Sabtu (11/10/2025). (Foto Dok Ho/RadarBangsa.co.id)

Politik - Pemerintahan

Pemkot Blitar Percepat Sertifikasi Higiene Dapur MBG Lewat Kursus Keamanan Pangan

Selasa, 14 Okt 2025 - 11:32 WIB

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani bersama Forkopimda menghadiri peresmian Rumah Kebangsaan Cipayung Plus di Banyuwangi, Senin (13/10/2025). (Foto Dok Ho/RadarBangsa.co.id)

Politik - Pemerintahan

Bupati Ipuk: Ide Anak Muda Bisa Jadi Kekuatan Besar untuk Banyuwangi

Selasa, 14 Okt 2025 - 11:20 WIB