MAGETAN, RadarBangsa.co.id – Meski di tengah pandemi covid-19 pemerintahan desa Grabahan Kecamatan Karangrejo Kabupaten Magetan, menggunakan dana BKK dengan sebaik baiknya oleh Pemdes, di sertai dengan pengeloaan keuangan yang transparan.
Desa Grabahan mengalokasikan dana BKK tahun 2020 untuk penyemiran jalan yang berada di Rt 08 Rw 02, panjang proyek 585 m, lebar proyek 3 m.Anggaran sebesar Rp. 75.000.000 (tujuh puluh lima juta rupiah).
Kades Wahyu Bambang Santoso mengatakan penyemiran jalan ini di lakukan karena jalan banyak yang sudah berlubang/ rusak. Agar masyarakat bisa menggunakan jalan dengan mudah dan tidak menyebabkan kecelakaan.
“Penyemiran jalan kami libatkan masyarakat sekitar, tujuannya agar pemanfaatan dana BKK tersentuh langsung ke masyarakat selain itu, sebagai bentuk transparansi pengelolaan keuangan desa”. kata beliau
Saya menghimbau kepada masyarakat untuk bersama sama dengan Pemdes dalam membangun dan mendukung langkah Pemerintah desa Grabahan dalam menjalankan roda Pemerintahan agar kedepan bisa terus menjadi lebih baik”, tegak Kades.
Selain pembangunan, kami tetap menghimbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan, saling menjaga lingkungan dan perilaku hidup bersih dan sehat”, tutup Wahyu Bambang Santoso.
(Wito)