Polsek Tikung Laksanakan Patroli Blue Light di Perbatasan Wilayah, Cegah Kriminalitas dan Balap Liar

Patroli Blue Light

LAMONGAN, RadarBangsa.co.id – Polsek Tikung menggelar patroli Blue Light di beberapa perbatasan wilayahnya, yaitu perbatasan Tikung – Kembangbahu, Tikung – Lamongan Kota, dan Tikung – Sarirejo. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (20/05) mulai pukul 21.00 WIB ini bertujuan untuk memantau situasi Kamtibmas serta mencegah tindak kriminalitas di wilayah hukum Polsek Tikung.

Kapolsek Tikung, Iptu Tulus Haryanto, SE., MH, menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya Polsek Tikung untuk menciptakan rasa aman di masyarakat. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kami. Patroli Blue Light ini merupakan salah satu langkah nyata yang kami lakukan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan Kamtibmas,” ungkapnya.

Patroli tersebut tidak hanya difokuskan pada pencegahan tindak kriminalitas, tetapi juga ditujukan untuk mengantisipasi berbagai kegiatan ilegal lainnya seperti balap liar, penggunaan knalpot brong, konsumsi minuman keras (miras), dan aktivitas lain yang dapat mengganggu ketertiban umum. “Patroli ini juga melakukan penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas dan perilaku yang dapat membahayakan keselamatan masyarakat. Ini termasuk tindakan tegas terhadap balap liar dan penggunaan knalpot brong yang meresahkan,” tambah Iptu Tulus.

Selama patroli berlangsung, petugas berhasil mengamankan beberapa pemuda yang diduga terlibat dalam balap liar dan menemukan sejumlah kendaraan dengan knalpot brong. Selain itu, petugas juga menyita beberapa botol miras yang ditemukan di lokasi. “Kami akan terus melakukan patroli rutin untuk memastikan bahwa wilayah Polsek Tikung tetap aman dan kondusif. Kami mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga Kamtibmas dengan melaporkan setiap kegiatan yang mencurigakan,” tambahnya lagi.

“Dengan adanya patroli Blue Light ini, diharapkan masyarakat di wilayah Tikung dan sekitarnya dapat merasa lebih aman dan nyaman, serta turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing,”tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *