Proyek Strategis Nasional PLTA Asahan 3 di Sumatera Utara Kejar Target

- Redaksi

Senin, 13 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN, RadarBangsa.co.id – PT PLN (Persero) terus berkomitmen mendukung penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia dan memberikan perlindungan kesehatan bagi pekerjanya. Hal ini diwujudkan dengan dengan agenda vaksinasi massal bagi pekerja di PLN UPP Sumbagut 4, berkolaborasi dengan Kodim 0208/Asahan.

Kegiatan vaksinasi itu dilakukan secara bertahap dengan penerapan protokol kesehatan kepada sekitar 1.500 pekerja di lingkungan proyek PLTA Asahan 3 berkapasitas 2 x 87 Mega Watt (MW). Para pekerja berasal dari pegawai PT PLN (Persero), konsultan Nippon Koei and Associate, Shimizu-Adhi Karya Joint Operation, PT Andritz Hydro serta pekerja dari pelaksana pekerjaan yang lainnya.

Manager PT PLN (Persero) UPP Sumbagut 4 Proyek PLTA Asahan 3, Agil Darmawan mengatakan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kali ini merupakan lanjutan dari kegiatan vaksinasi sebelumnya bersama dengan Polres Toba sebanyak 300 dosis.

“Hal ini dilakukan sebagai upaya dukungan pencapaian target penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) PLTA Asahan 3, sekaligus percepatan program vaksinasi dalam mencapai herd immunity yang dicanangkan Pemerintah,” ujar Agil.

Agil pun menyampaikan apresiasi atas kolaborasi dengan Kodim 0208/Asahan. Dalam tahapan kali ini pihaknya melakukan vaksinasi sebanyak 300 dosis dengan dukungan tenaga kesehatan dari Puskesmas Aek Songsongan.

Pihaknya menambahkan, vaksinasi ini diharapkan dapat mencegah penyebaran Covid-19 di lokasi pekerjaan proyek serta desa-desa di sekitar proyek PLTA Asahan 3. Dengan demikian stabilitas operasional proyek diharapkan dapat tetap terjaga dan diselesaikan sesuai target pada 2024 mendatang.

Menimpali hal itu, Dandim/0208 Asahan, Letkol Inf Sri Marantika Beruh, S.Sos menegaskan dukungan TNI yang berkomitmen mendukung program pemerintah dalam percepatan program vaksinasi.

“Dengan begitu diharapkan dapat mempercepat penanggulangan Covid-19, serta memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 tersebut. Pelaksanaan ini terus berlanjut dan akan kita kejar melalui kolaborasi dengan berbagai instansi, agar herd immunity cepat terbentuk,” ungkapnya. (***/Redaksi)

Berita Terkait

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang
Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU
Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital
LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim
Ngalap Berkah di Pesantren Nurul Amanah, Khofifah Ajak Warga Tak Golput dan Rayakan Aqiqah Dua Bayi
Puluhan Ribu Warga Gelar Dzikir dan Sholawat, Siap Kawal Kemenangan Khofifah – Emil di Pilgub Jatim 2024
Relawan Jarimata Deklarasi Dukung Khofifah – Emil, Siap Kawal Kemenangan Hingga Akhir

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:30 WIB

Hari Tenang Pilgub, Khofifah Ziarah ke Makam Tokoh Besar NU di Jombang

Senin, 25 November 2024 - 15:46 WIB

Ziarah ke Makam Bung Karno, Khofifah-Emil Kenang Teladan Sang Proklamator dan Harmoni dengan Ulama NU

Senin, 25 November 2024 - 10:43 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Khofifah Ajak Guru Berinovasi dan Adaptif di Era Digital

Minggu, 24 November 2024 - 19:03 WIB

LSM DRBI Yakin Lucky – Syaefudin Menang dan Dilantik Jadi Bupati-Wakil Bupati Indramayu

Minggu, 24 November 2024 - 18:40 WIB

Khofifah – Emil Ziarah Khusyuk ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur di Hari Tenang Pilgub Jatim

Berita Terbaru

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan, Sugeng Widodo, dalam acara Detik Jatim Awards 2024 di Dyandra Convention Center, Surabaya.(IST)

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Terima Penghargaan atas Penurunan Angka Pengangguran

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:26 WIB