SURABAYA, RadarBangsa.co.id – Sejumlah Anggota Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) menyatakan sikap mendukung Ketua DPC Peradi Surabaya Hariyanto untuk kembali menjabat dua (2) periode.
Dukungan ini disampaikan dalam acara buka bersama (Bukber) yang digelar di Sekretariat DPC PERADI Surabaya.
“Pak Hariyanto harus maju untuk 2 periode,” ujar Elok di sela-sela kegiatan bukber yang juga dihadiri sejumlah Pengurus dan Anggota.
Ketua DPC Peradi Surabaya, Hariyanto yang hadir dalam acara bukber itu spontan tersenyum dengan wajah sumringah.
Pak hariyanto telah berhasil memimpin DPC Peradi Surabaya dengan sangat baik,” komentar yang disampaikan anggota DPC PERADI.
Sementara itu, Humas DPC Peradi Surabaya, Elok Dwi Kadja menambahkan, prestasi Hariyanto selama menjabat menjadi Ketua DPC Peradi Surabaya yakni; kondusifitas Anggota, tidak ada perbedaan senior dan junior, saling membaur. Kemudian, beberapa kali dipercaya DPN PERADI untuk mengadakan event nasional.
“Selanjutnya, perlindungan terhadap Anggota yang kena masalah hukum. Keuangan Peradi yang dulunya kosong, sekarang punya kemampuan untuk membeli kantor. Dan itu Pak Hariyanto mampu membeli kantor (dalam proses pemilihan lokasi,” lugas Elok saat dihubungi via WA. Kamis, (28/4/2022).
Tidak hanya itu, lanjut Elok, prestasi Hariyanto mampu menjalin kerjasama dengan perguruan tinggi di Surabaya. Kaderisasi bagi setiap Anggota yang ingin punya kemampuan dalam berorganisasi. Kemudian mampu memfasilitasi dan mendukung ide dari Anggota.
“Advokat muda bisa menyuarakan pendapatnya dan selalu dibimbing dalam ber Acara. Dan mungkin banyak lagi fungsi dan peran yang dilakukan pengurus dalam kepemimpinan Pak Hariyanto. Kami para Advokat Muda Peradi berharap, Pak Hariyanto kembali memimpin DPC Peradi Surabaya untuk periode kedua,” harap Elok.