Begini Jika Komunitas Mobilio Nusantara MOST Region Bajoel Lagi Kumpul

- Redaksi

Minggu, 14 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEDIRI, RadarBangsa.co.id – Komunitas Mobilio Nusantara (MOST) Region Bajoel Surabaya mengadakan kegiatan kumpul bareng di rumah salah satu anggota, Fira Perwitasari, Desa Wates, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Minggu, 14 November 2021.

Saat berkumpul, mereka juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu Darul Aitam Desa Wates, serta menggelar tahlilan dan Sholawatan yang dipimpin oleh Pengasuh Ponpes Al Husna Wates, Ustadz Ahmad Sultan Arifuddin, atau lebih akrab disapa Gus Tata.

Dalam sambutannya, Gus Tata menyampaikan kepada para anak yatim supaya mencontoh Komunitas Mobilio Nusantara MOST Region Bajoel ini, karena sering melakukan kegiatan sosial dimana-mana.

“Bergabung dengan komunitas itu terkadang perlu, tapi harus komunitas yang bisa memberikan manfaat, jangan sampai komunitas yang mendatangkan modhorot (kerugian). Jadi besuk kalian semua besar dan ingin bergabung dengan komunitas, ya komunitas seperti Mobilio Nusantara MOST ini,” kata Gus Tata kepada para Yatim Piatu yang hadir.

Sementara itu, Ketua Region Bajoel Surabaya, Yerry Christiawan seusai menyantuni anak Yatim Piatu dikonfirmasi mengatakan, kegiatan sosial ini sebenarnya dilaksanakan mendadak dan tanpa persiapan sebelumnya.

“Hari ini kami menghadiri acara pernikahan salah satu member di Kediri. Pas kumpul bareng, akhirnya sekalian kita sepakat untuk mengadakan acara peduli sesama dengan memberi santunan anak yatim-piatu di rumah Mbak Fira ini,” katanya.

Ditambahkan Yerry Christiawan, Komunitas Mobilio MOST Rigion Bajoel yang baru saja merayakan Anniversary pertama ini selain melakukan kegiatan terprogram, juga sering ada acara dadakan, seperti touring maupun bakti sosial seperti ini.

“Komunitas Region Bajoel ini baru setahun berdiri dan sekarang sudah memiliki anggota sekitar 150 an. Kadang pas kumpul bareng itu ada yang punya ide untuk mengadakan acara sosial, atau pas ada musibah di suatu daerah ya kita ikut membantu kesana,” imbuhnya.

Yerry Christiawan juga menjelaskan, saat ini member Komunitas Mobilio Nusantara MOST secara nasional masih 600 anggota, dan tahun depan ditargetkan bisa mempunyai 2000 member. (Fais)

Berita Terkait

Ketua K3S Kecamatan Kota Bangkalan, Kabupaten Bangkalan, Mengucapkan Selamat Hari Jadi Bangkalan ke-494 ‘Berbenah dan Berbudaya’
Banyuwangi Bersholawat Jadi Puncak Meriah Hari Santri 2025
Puluhan Ribu Umat Islam Padati Gebyar Sholawat Hari Santri di Pasuruan
Wali Kota Blitar Ajak Santri Jadi Pelopor Peradaban Global
Ipuk Perkenalkan Keunikan Musik Perkusi Using Banyuwangi
Pertura Blitar Hadirkan Seni, Budaya, dan Komunikasi Publik
Gali Bekas Tambang Pasir, Warga Tuban Tewas Tertimbun
Identitas Mayat Terikat di Lamongan Mulai Terungkap

Berita Terkait

Jumat, 24 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Ketua K3S Kecamatan Kota Bangkalan, Kabupaten Bangkalan, Mengucapkan Selamat Hari Jadi Bangkalan ke-494 ‘Berbenah dan Berbudaya’

Jumat, 24 Oktober 2025 - 06:05 WIB

Banyuwangi Bersholawat Jadi Puncak Meriah Hari Santri 2025

Kamis, 23 Oktober 2025 - 07:40 WIB

Puluhan Ribu Umat Islam Padati Gebyar Sholawat Hari Santri di Pasuruan

Kamis, 23 Oktober 2025 - 07:20 WIB

Wali Kota Blitar Ajak Santri Jadi Pelopor Peradaban Global

Rabu, 22 Oktober 2025 - 19:01 WIB

Ipuk Perkenalkan Keunikan Musik Perkusi Using Banyuwangi

Berita Terbaru