Kasdam XIV Hasanuddin Temui Wagub Sulsel, ini yang Dibahas

- Redaksi

Selasa, 9 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(kanan) Wagub Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman  (kiri) Kasdam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Andi Muhammad

(kanan) Wagub Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman (kiri) Kasdam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Andi Muhammad

MAKASSAR, RadarBangsa.co.id – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menerima kunjungan Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Andi Muhammad.

Pertemuan itu berlangsung di Baruga Lounge Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Selasa (9/6/2020).

Masih mengenakan rompi Gugus Tugas Covid-19, Andi Sudirman baru tiba setelah beberapa hari melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bone.

Perbincangan hangat pun berlangsung. Mulai dari pembahasan penanganan Covid-19 hingga progres kinerja Kodam Hasanuddin maupun kinerja Pemprov Sulsel. Apalagi Brigjen TNI Andi Muhammad baru menjabat sebagai Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin sekitar dua bulan.

Baca Juga  Cegah Corona, Kapolda Sulsel Bersama Ustad Dasad Latief Keliling Kota Makassar Beri Imbauan ke Warga

Kodam Hasanuddin kembali menggelar TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Ada empat wilayah dalam giat itu.

“Dua di Sulawesi Selatan, yakni Kabupaten Bantaeng dan Jeneponto. Dua daerah lainnya di Konawe dan Kendari,” ujarnya.

“Dalam TMMD ada giat diantaranya karya bakti, program fiaik berupa perintisan akses jalan,” ungkapnya.

Baca Juga  BAIN HAM RI Sulsel Minta BAIN HAM RI Jeneponto Kejar Kades Terindikasi Korupsi Dana Desa di Makassar

Wagub Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman turut mendukung kegiatan TMMD yang bakal digelar Kodam Hasanuddin.

Dirinya pun memberikan resep khusus untuk menjaga imun di tengah kondisi pandemi covid-19.

Apalagi mengingat kondisi pandemi covid-19, diperlukan imun. Ia pun memberikan resep khasiat madu yang dicampurkan dengan kunyit.

“Madu dicampurkan dengan kunyit itu memiliki khasiat yang baik, untuk menjaga imun,” ucapnya.

Baca Juga  Tuntut Kebebasan Asrul, JOIN Makassar Siapkan Puluhan Pengacara

Orang nomor dua di Sulsel itu pun mengaku, jika Pemprov Sulsel terus berupaya dalam meningkatkan sinergitas.

“Sinergitas Kodam dan Pemprov harus ditingkatkan dalam memperoleh pembangunan maksimal. Apalagi pemprov memiliki program program strategis yang segaris dengan cita cita selama ini oleh TNI manunggal rakyat,” terangnya.

Ia pun mengajak Jenderal Bintang satu itu untuk memancing jika pandemi covid-19 berakhir.

(Alm)

Berita Terkait

Ratusan Emak-Emak Antusias Sambut Warling Bu Mimik Cawabup Sidoarjo
H Subandi, Calon Bupati Sidoarjo Nomer Urut 01, Merangkul Masyarakat untuk Mendengar Aspirasi di Cafe Ekopilogi
DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut
Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan
Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau
Pj Gubernur Adhy Salurkan Bansos dan Alat Bantu Disabilitas di Blitar
Jelang Hari Jadi ke-79 Jawa Timur, Pj Gubernur Adhy Karyono Pimpin Ziarah di Makam Bung Karno
Geber Sidoarjo, 15 Ribu ASN Serentak Kerja Bakti Bersihkan Kota
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 10:32 WIB

Ratusan Emak-Emak Antusias Sambut Warling Bu Mimik Cawabup Sidoarjo

Minggu, 6 Oktober 2024 - 07:49 WIB

H Subandi, Calon Bupati Sidoarjo Nomer Urut 01, Merangkul Masyarakat untuk Mendengar Aspirasi di Cafe Ekopilogi

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:25 WIB

DPU CKPP Banyuwangi : Targetkan Rampung Tahun ini Pembangunan Jembatan Karangdoro Terus Dikebut

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 08:10 WIB

Calon Bupati Sidoarjo H Subandi Hadiri Doa Bersama di Desa Plumbungan

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Pj Gubernur Jatim Adhy Salurkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Blitar Terdampak Kemarau

Berita Terbaru

Gaya Hidup

Sound of Ijen Caldera Bondowoso Hadirkan D’Bagindas

Minggu, 6 Okt 2024 - 11:40 WIB

Calon Wakil Bupati Sidoarjo Hj Mimik saat senam minggu pagi (IST)

Politik - Pemerintahan

Ratusan Emak-Emak Antusias Sambut Warling Bu Mimik Cawabup Sidoarjo

Minggu, 6 Okt 2024 - 10:32 WIB