Ketua Umum PMI Turut Berbelasungkawa Untuk Korban Gempa Turki dan Siap Kirimkan Relawan

- Redaksi

Sabtu, 31 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Ketua Umum PMI Jusuf Kalla (tengah) siap mengirim relawan PMI untuk membantu korban gempa di Turki

Ketua Umum PMI Jusuf Kalla (tengah) siap mengirim relawan PMI untuk membantu korban gempa di Turki

BALI, RadarBangsa.co.id – Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla (JK) menyatakan turut prihatin dan berbelasungkawa atas bencana gempa Bumi berkekuatan 7,0 skala Richter yang mengguncang kawasan pesisir barat Turki.

Ungkapan belasungkawa tersebut disampaikan JK saat usai memberikan pengarahan kepada pengurus dan relawan Covid PMI Bali di Markas PMI Bali Jalan Imam Bonjol Kota Denpasar, Bali, Sabtu (31/10). “Tentu kita prihatin dan belasungkawa atas gempa yang terjadi di Turki, kita juga di Indonesia selalu terkena gempa tapi di Turki ini agak besar sedikit karena banyak yang meninggal.

Karena itu kami Palang Merah Indonesia berbelasungkawa untuk itu,” kata Jusuf Kalla. Selain menyampaikan ucapan belasungkawa JK juga menyatakan PMI akan siap mengirimkan relawannya untuk membantu evakuasi apabila dibutuhkan. Apalagi Turki adalah salah satu negara yang membantu Aceh saat dilanda gempa dan tsunami pada 2004.

“Kami siap membantu apabila benar benar dibutuhkan karena Turki ini salah satu negara yang membantu kita waktu tsunami Aceh pada 2004 silam,” lanjutnya.

Sebagaimana yang diberitakan sebelumnya Gempa berkekuatan 7,0 skala Richter mengguncang kawasan pesisir barat Turki, berdekatan dengan Pulau Samos, Laut Aegean.

Titik gempa berada pada jarak 11 mil (17 kilometer) dari pesisir barat Turki dan bergoncang pada pukul 13.51 waktu setempat.

Belum diketahui pasti berapa jumlah korban namun dilaporkan ada 20 bangunan yang roboh akibat gempa tersebut. (OL-

Sumber: mediaindonesia.com

Berita Terkait

Peningkatan Kewaspadaan Penyakit Musim Hujan, Dinas Kesehatan Pacitan Gandeng FPPA
Wabah HIV Mengancam! 199 Warga Lamongan Terpapar, Penyebaran Merata di Seluruh Kecamatan
Lamongan Rayakan HKN ke-60, Fokus pada Transformasi Kesehatan
Sambut Kebijakan Mentan, Pj Gubernur Jatim Adhy : Solusi Maksimalkan Penyerapan Susu Peternak Lokal
RSUD Sogaten Kota Madiun Rayakan HKN ke-60 dengan Semangat ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’
Khofifah Ajak Masyarakat Hidup Sehat di Hari Kesehatan Nasional 2024, Rajin Bergerak untuk Kesehatan
Sidoarjo Gelar Pertemuan Lintas Sektor untuk Tingkatkan Imunisasi PCV dan RV
Perkuat Layanan Kesehatan, Pj Gubernur Adhy Resmikan Grand Paviliun Internasional di RSSA Malang
Tag :

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 17:11 WIB

Peningkatan Kewaspadaan Penyakit Musim Hujan, Dinas Kesehatan Pacitan Gandeng FPPA

Minggu, 17 November 2024 - 07:50 WIB

Wabah HIV Mengancam! 199 Warga Lamongan Terpapar, Penyebaran Merata di Seluruh Kecamatan

Kamis, 14 November 2024 - 20:49 WIB

Lamongan Rayakan HKN ke-60, Fokus pada Transformasi Kesehatan

Kamis, 14 November 2024 - 19:44 WIB

Sambut Kebijakan Mentan, Pj Gubernur Jatim Adhy : Solusi Maksimalkan Penyerapan Susu Peternak Lokal

Selasa, 12 November 2024 - 09:47 WIB

RSUD Sogaten Kota Madiun Rayakan HKN ke-60 dengan Semangat ‘Gerak Bersama Sehat Bersama’

Berita Terbaru

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB

Hukum - Kriminal

LBH MUKI Jawa Tengah Edukasi Hukum di SMAN 2 Mranggen Demak

Senin, 25 Nov 2024 - 20:03 WIB