Peradi SAI Sidoarjo Buka Bersama dan Bagikan Ratusan Takjil

- Redaksi

Jumat, 29 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keluarga besar Peradi SAI Sidoarjo rangkul rekan Advokat dari lintas organisasi dan lintas iman dalam setiap kegiatannya (Foto : FYW)

Keluarga besar Peradi SAI Sidoarjo rangkul rekan Advokat dari lintas organisasi dan lintas iman dalam setiap kegiatannya (Foto : FYW)

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Suara Advokat Indonesia (SAI) Sidoarjo menggelar acara bagi-bagi takjil dan buka bersama di Handayani Heritage, pada Kamis (28/03/2024).

Ketua Peradi SAI Sidoarjo, H. Edy Tarigan, menjelaskan bahwa tujuan kegiatan tersebut adalah untuk beramal ibadah serta mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antara sesama Advokat dari berbagai organisasi dan lintas kepercayaan agama dalam bulan suci Ramadan.

“Kami telah melaksanakan buka bersama secara rutin selama tiga tahun terakhir ini. Kemudian, pada hari raya Idul Fitri, kami juga akan mengadakan acara halal bihalal,” tuturnya, sambil menambahkan bahwa panggilan akrabnya adalah Etar.

Ia menyampaikan rasa syukur karena hari ini Peradi SAI Sidoarjo juga berhasil membagikan sekitar 700 paket takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan di sekitar Handayani Heritage.

“Insya Allah, pada tanggal 30 Maret 2024, kami akan menggelar acara buka bersama besar-besaran sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa dengan mengundang 1.500 orang di Hotel Aston Gresik,” ungkapnya.

Etar berharap agar di Sidoarjo, semua Advokat dari berbagai organisasi dan umat beragama dapat terus menjalin silaturahmi.

“Hal ini bertujuan agar terciptanya suasana dan kondisi yang harmonis dan penuh persatuan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka
Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk
PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare
Khofifah Nonton Wayang Bareng Warga Nganjuk, Dihadiahi Wayang Kresna Simbol Kejayaan
Khofifah Silaturahmi dan Napak Tilas Perjuangan Gus Dur di Balewiyata, Bangun Persaudaraan Sejati Bersama Majelis Agung GKJW
Meriahkan Sedekah Bumi, Pemdes Sekarmulya Indramayu Gelar Karnaval Budaya
Pj Gubernur Adhy Dukung Revitalisasi Sejarah di Ngawi, Kepatihan dan Museum Trinil Jadi Fokus Utama
Pj Gubernur Adhy dan Wapres Gibran Tinjau Benteng Van den Bosch di Ngawi, Dorong Pelestarian Jadi Destinasi Wisata Unggulan Jatim

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 05:49 WIB

Kebijakan Baru TN Alas Purwo Banyuwangi : Tarif Nol Rupiah untuk Ibadah di Pura Luhur Giri Salaka

Minggu, 17 November 2024 - 15:01 WIB

Haul Akbar Sidoarjo 2024, Ribuan Jamaah Berzikir Khusyuk

Sabtu, 16 November 2024 - 05:52 WIB

PWNU Jateng dan YPI Nasima Kirim 20 Guru Belajar ke Pare

Kamis, 7 November 2024 - 17:44 WIB

Khofifah Nonton Wayang Bareng Warga Nganjuk, Dihadiahi Wayang Kresna Simbol Kejayaan

Kamis, 7 November 2024 - 08:26 WIB

Khofifah Silaturahmi dan Napak Tilas Perjuangan Gus Dur di Balewiyata, Bangun Persaudaraan Sejati Bersama Majelis Agung GKJW

Berita Terbaru

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dalam konferensi pers di Mako Polresta Sidoarjo.

Hukum - Kriminal

Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Kasus Judi, Dukung Asta Cita Presiden Prabowo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:50 WIB

M.M.O., pria 36 tahun asal Pare, Kedir pelaku Curanmor (IST)

Hukum - Kriminal

Pria Asal Kediri Diringkus Usai Dua Kali Curi Motor di Sidoarjo

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:42 WIB

Peristiwa

Bawaslu Lahat Gelar Apel Akbar Deklarasi Pilkada Damai

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:32 WIB

Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S. Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin apel

Polri

Polres Lahat Apel Sinergitas dan Pergeseran Pasukan

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:24 WIB

Politik - Pemerintahan

Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam I

Selasa, 26 Nov 2024 - 04:38 WIB