Suporter Sidoarjo Dukung Pemerintah Perangi Covid-19 dan Adanya Kampung Tangguh Semeru

- Redaksi

Sabtu, 6 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Saat berkumpul di depan Monumen Jayandaru Alun-alun Kabupaten Sidoarjo

Saat berkumpul di depan Monumen Jayandaru Alun-alun Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RadarBangsa.co.id – Upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo, mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Termasuk dengan adanya Kampung Tangguh Semeru di sejumlah desa.

Apresiasi ditunjukan oleh Komunitas Suporter Sidoarjo. Sabtu (6/6/2020), dukungan terhadap upaya pemerintah dan kepolisian dalam menangkal penyebaran Covid-19, dilakukan 10 orang dari Delta Mania dan Bonek Mania Sidoarjo.

Mereka berkumpul di depan Monumen Jayandaru Alun-alun Kabupaten Sidoarjo dengan membentangkan banner dukungan, sembari menyuarakan mendukung pemerintah dalam upaya memutus mata rantai Covid-19 dan Kampung Tangguh Semeru di Kabupaten Sidoarjo.

Setelah itu, mereka bergerak menuju posko Kampung Tangguh Semeru RW 07 Kelurahan Magersari, Sidoarjo, serta posko Kampung Tangguh Semeru di Desa Bluru Kidul, Sidoarjo. Di kedua lokasi ini Komunitas Suporter Sidoarjo memberikan bantuan makanan kepada petugas posko.

Saiful Baqirok, kordinator Delta Mania, menyampaikan dukungannya atas upaya pemerintah dan kepolisian dalam memerangi Covid-19. “Upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Corona harus terus kita lakukan bersama. Tidak hanya pemerintah dan TNI-Polri, melainkan masyarakat juga ikut andil menjaga serta menangkal virus ini di wilayahnya masing-masing,” ungkapnya.

Apresiasi serupa juga diutarakan Gombloh dari Bonek Mania Sidoarjo. Ia berterima kasih atas upaya pemerintah, TNI, Polri dan tim medis yang berjuang melawan Covid-19. Karenanya ia mengajak masyarakat untuk disiplin menjaga kebersihan dan hidup sehat, agar tidak mudah terjangkit Covid-19.

Terkait dengan adanya Kampung Tangguh Semeru di sejumlah wilayah Kabupaten Sidoarjo, keduanya mengatakan ini adalah langkah nyata guna mempercepat terputusnya mata rantai Covid-19.

(Ton/Ari)

Berita Terkait

Peringatan HKN 2024, Pj Gubernur Jatim Adhy Tegaskan Komitmen Kesehatan
Ribuan Pekerja Pabrik Furniture Sidoarjo Mantap Coblos Khofifah-Emil, Ajak Sukseskan Pilkada 2024 dengan Damai
Debat Terakhir Pilbup Lamongan Digelar di Surabaya
Dinas Perkim dan ATR/BPN Madiun Serahkan Sertifikat Elektronik Kawasan Hutan
Khofifah – Emil Siap Bangun Infrastruktur Jatim, Jadikan Gerbang Baru Nusantara dan Pusat Ekonomi Nasional
Doa Bersama Tim Pemenangan, Khofifah – Emil Siap Hadapi Debat Pamungkas Pilgub Jatim 2024
Kampanye Akbar Paslon Gubernur Khofifah-Emil dan Paslon Bupati Gus Barra-Mas Rizal Ramaikan Lapangan Lebak Sono
Masa Reses, Senator DPD RI Lia Istifhama Blusukan ke Ponpes Al Fatimah Bojonegoro
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:12 WIB

Peringatan HKN 2024, Pj Gubernur Jatim Adhy Tegaskan Komitmen Kesehatan

Kamis, 21 November 2024 - 08:38 WIB

Ribuan Pekerja Pabrik Furniture Sidoarjo Mantap Coblos Khofifah-Emil, Ajak Sukseskan Pilkada 2024 dengan Damai

Kamis, 21 November 2024 - 05:29 WIB

Debat Terakhir Pilbup Lamongan Digelar di Surabaya

Rabu, 20 November 2024 - 00:13 WIB

Dinas Perkim dan ATR/BPN Madiun Serahkan Sertifikat Elektronik Kawasan Hutan

Selasa, 19 November 2024 - 08:54 WIB

Khofifah – Emil Siap Bangun Infrastruktur Jatim, Jadikan Gerbang Baru Nusantara dan Pusat Ekonomi Nasional

Berita Terbaru

Politik - Pemerintahan

Pemkab dan DPRD Lamongan Setujui APBD 2025 dengan Pendapatan Rp 3,26 Triliun

Senin, 25 Nov 2024 - 22:12 WIB

Peristiwa

KPU Sidoarjo Rampungkan Pendistribusian Logistik Pilkada 2024

Senin, 25 Nov 2024 - 21:47 WIB