BANTAENG RadarBangsa.co.id -Satuan Lalulintas Polres Bantaeng melakukan pemeriksaan kesehatan bagi pengemudi dan ramp check untuk kendaraan angkutan umum dan barang di jalan Poros Bantaeng – Bulukumba, atau tepatnya di depan BSB jalan TA Gani, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng pada Rabu kemarin, 25 Desember 2019.
Pada kegiatan Satlantas Polres Bantaeng bersama Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan itu, memeriksa 52 supir angkutan umum.
Kasatlantas Polres Bantaeng, Iptu Badruz mengatakan, dalam pemeriksaan kesehatan dan ram check kendaraan tersebut, petugas tidak mendapati adanya pelanggaran yang sognifikan.
“Tidak terdapat sopir yang positif mengkonsumsi narkoba,” ungkapnya, Kamis, 26 Desember 2019 via pesan WhatsApp.
Ia juga mengatakan, ada satu unit kendaraan angkutan barang yang ditegur petugas dan ditunda pengoperasiannya.
Sebab kendaraan angkutan tersebut perlu diperbaiki lampu stop dan lampu jarak jauhnya. (AL)