Satu Orang Pasien Suspect Virus Corona, Tengah Menjalani Perawatan di Ruang Isolasi RSUD Kota Dumai

- Redaksi

Selasa, 3 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RSUD Kota Dumai

RSUD Kota Dumai

DUMAI, RadarBangsa.co.id – RSUD Dumai, Riau isolasi 1 pasien suspect virus Corona. Pasien tersebut dipastikan menjalani perawatan di ruang isolasi hingga hasil uji laboratorium dinyatakan negatif.

Sekretaris Dinas Kesehatan Dumai dr Syaipul membenarkan ada 1 pasien suspect Corona tengah menjalani perawatan di RSUD Dumai.

“Iya, benar ada satu pasien dirawat di ruang isolasi RSUD Dumai. Pasien tersebut diduga suspect Corona,” kata dr Syaipul, Selasa (03/03/2020) dilansir Halloriau.com.

Baca Juga  RSUD Provinsi NTB Terus Lakukan Pendampingan Bakti Stunting di Kecamatan Batukliang

Yang bersangkutan warga Dumai bekerja di salah satu perusahaan di Kota Dumai, lalu ia pernah melakukan kontak dengan kapal berasal dari luar negeri, salah satunya kapal dari daerah terjangkit corona yaitu Singapura.

Dijelaskan Syaipul, pasien laki-laki tersebut awalnya mengalami demam dan telah beberapa kali berobat, sampai sekarang masih mengeluhkan demam. Saat diukur suhu tubuhnya sekitar 37 hingga 38 derajat celcius.

Baca Juga  Hari Ke-14, Pencarian Korban Hanyut di Sungai Kerang Purwosari Masi Nihil

Lanjutnya, Tim Covid Dumai kemudian berdiskusi dan memutuskan untuk merawat dan mengisolasi pasien tersebut di ruang Isolasi RSUD kota Dumai yang telah disiapkan Pemkot Dumai untuk mengantisipasi virus Corona.

“Kami lalu melaporkannya ke provinsi. Dan tim provinsi diharapkan dapat menurunkan tim untuk melakukan pemeriksaan medis berupa cairan rongga hidung, mulut dan darah guna memastikan apakah positif atau negatif,” tutup Syaipul.

Baca Juga  Terminal Penumpang Internasional Pelabuhan Pelindo I Cabang Dumai Dinyatakan Zero Virus Corona

Sementara Direktur RSUD Dumai drg Ridho belum dapat dikonfirmasi terkait ada 1 pasien diduga suspect Corona yang tengah menjalani perawatan di ruang isolasi RSUD kota Dumai. (SN/DS)

Berita Terkait

Di Perintah Kyai, Mas Deny Selamatkan Demokrasi Kediri
Mas Deny Sambang Dusun Plosok Kabupaten
Griliya di Kampung, Mas Deny Jaring Aspirasi Petani
Laporan Kecurangan Pilkada Kediri, Akhirnya Mental Lagi
Viral! Guru SMP 1 Kembangbahu Lamongan Aniaya Siswa di Kelas
Anggota DPR RI Nurhadi bersama BKKBN RI Hadir di Blitar Edukasi Pencegahan Stunting
KPU Lamongan Resmi Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati 2024
Plt Bupati Sidoarjo Subandi Tekankan Komitmen Pengembangan Olahraga Rekreasi
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 1 Oktober 2024 - 18:51 WIB

Di Perintah Kyai, Mas Deny Selamatkan Demokrasi Kediri

Senin, 30 September 2024 - 23:43 WIB

Mas Deny Sambang Dusun Plosok Kabupaten

Jumat, 27 September 2024 - 21:36 WIB

Griliya di Kampung, Mas Deny Jaring Aspirasi Petani

Jumat, 27 September 2024 - 20:25 WIB

Laporan Kecurangan Pilkada Kediri, Akhirnya Mental Lagi

Selasa, 24 September 2024 - 17:07 WIB

Viral! Guru SMP 1 Kembangbahu Lamongan Aniaya Siswa di Kelas

Berita Terbaru

Calon Wakil Bupati Sidoarjo Hj Mimik saat senam minggu pagi (IST)

Politik - Pemerintahan

Ratusan Emak-Emak Antusias Sambut Warling Bu Mimik Cawabup Sidoarjo

Minggu, 6 Okt 2024 - 10:32 WIB

Pendidikan

Edukasi ‘Ayo Makan Seafood’ Semarakkan Bulan Bahasa Siswa SD

Minggu, 6 Okt 2024 - 06:49 WIB