Aliansi Masyarakat Ngawi Bersatu Apresiasi Kinerja KPU dalam Pemilu 2024

- Redaksi

Senin, 26 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NGAWI, RadarBangsa.co.id – Warga Ngawi yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Ngawi Bersatu memberikan apresiasi tinggi terhadap kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai penyelenggara Pemilu 2024. Ratusan warga tersebut menunjukkan dukungan moral mereka terhadap kelancaran kegiatan rekapitulasi dalam Pemilu tersebut.

Aksi apresiasi dilakukan dengan memberikan buket bunga kepada petugas KPU di kantor mereka yang berlokasi di Jalan Untung Suropati, Ngawi pada Senin (26/2/2024) siang. Ketua KPUD Kabupaten Ngawi beserta anggota komisioner lainnya menerima langsung buket bunga tersebut.

Mahfudz Efendi, Ketua Aliansi Masyarakat Ngawi Bersatu dan koordinator lapangan dalam aksi tersebut, menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh petugas pelaksana Pemilu 2024. Dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu, termasuk KPPS, PPS, PPK, Panwas desa, dan Panwascam.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kinerja penyelenggara pemilu, khususnya KPU, yang telah bekerja dengan maksimal sehingga pemilu 2024 dapat terlaksana,” kata Mahfudz Efendi di depan kantor KPU.

Dia juga mengajak masyarakat untuk tidak terpancing oleh berita hoax atau narasi negatif yang dapat memecah belah dan merusak suasana kondusif di Ngawi.

Ketua KPUD Kabupaten Ngawi, Prima Aequina Sulistyanti, S.IP, merespons aksi tersebut dengan penuh apresiasi. Dia menyatakan rasa terima kasihnya kepada aliansi masyarakat Ngawi atas dukungan moral yang diberikan. Prima juga berharap agar proses rekapitulasi suara yang masih berlangsung dapat berjalan dengan kondusif, jujur, dan adil.

Apresiasi dan dukungan moral dari masyarakat Ngawi memberikan semangat tambahan bagi KPU Kabupaten Ngawi untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam mengelola proses pemilu 2024.

“Saya berterima kasih atas aksi apresiasi dari aliansi masyarakat ini, yang memberikan semangat kepada kami untuk menuntaskan hasil pemilu 2024 dengan baik. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung tugas kami,” kata Prima.

Proses pemilu di Kabupaten Ngawi saat ini telah memasuki tahapan rekapitulasi penghitungan suara di tingkat kecamatan. Prima menyatakan bahwa proses penghitungan di 19 kecamatan Kabupaten Ngawi berjalan dengan baik, dan diharapkan bisa selesai tepat waktu.

“Aktivitas penghitungan di tingkat Kabupaten direncanakan dimulai pada tanggal 28 Februari. Kami berharap semuanya lancar sehingga hasilnya dapat segera dikirim ke Provinsi, sesuai rencana pada tanggal 2 Maret,” jelas Prima kepada media.

Aksi ini menegaskan bahwa masyarakat Ngawi turut serta dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran pelaksanaan demokrasi. Aksi tersebut berlangsung damai, tertib, dan lancar, dengan pengamanan dari Polres Ngawi yang melibatkan tim negosiator Polwan.

Berita Terkait

Pulau Masalembu Belum Teraliri Listrik, SSNU Desak Percepatan PLTS
Tentukan Arah Pembangunan, Pemkab Lamongan Laksanakan Musrenbang
BLT Dana Desa Sidomulyo Kota Batu Cair, 33 Penerima Terima Rapelan Tiga Bulan
Khofifah Targetkan RPJMD Jatim 2025-2030 Selesai dalam 3 Bulan, Lebih Cepat dari Ketentuan Kemendagri
Lebaran Perdana sebagai Pemimpin, Bupati dan Wabup Kendal Siapkan Open House untuk Warga
DPC GRIB JAYA Kota Batu dan BPN, Lakukan Sinergitas dalam Masalah Tanah
Bupati Lamongan Percepat Pensertifikatan Tanah Wakaf Gratis
Jumat Berkah! THR ASN Lamongan Cair, Siap Manjakan Lebaran

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 00:10 WIB

Pulau Masalembu Belum Teraliri Listrik, SSNU Desak Percepatan PLTS

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:41 WIB

Tentukan Arah Pembangunan, Pemkab Lamongan Laksanakan Musrenbang

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:28 WIB

BLT Dana Desa Sidomulyo Kota Batu Cair, 33 Penerima Terima Rapelan Tiga Bulan

Jumat, 21 Maret 2025 - 17:52 WIB

Khofifah Targetkan RPJMD Jatim 2025-2030 Selesai dalam 3 Bulan, Lebih Cepat dari Ketentuan Kemendagri

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:26 WIB

Lebaran Perdana sebagai Pemimpin, Bupati dan Wabup Kendal Siapkan Open House untuk Warga

Berita Terbaru

Pulau Masalembu (Ilustrasi)

Politik - Pemerintahan

Pulau Masalembu Belum Teraliri Listrik, SSNU Desak Percepatan PLTS

Sabtu, 22 Mar 2025 - 00:10 WIB